Rabu, 16 Maret 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Nani Suherni 7864
(Foto: Reza Hapiz)
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mendukung rencana Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk melakukan tes urine bagi kepala daerah secara berkala.
Basuki mengaku tidak takut dengan tes narkoba. Terlebih saat pencalonan sebagai kepala daerah sebelumnya dilakukan tes kesehatan secara keseluruhan.
"Bagus dong kalau semua tes. Kenapa takut," kata Basuki di Bal
ai Kota DKI Jakarta, Rabu (16/3).Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta juga telah bekerjasama dengan BNN untuk melakukan tes urine secara berkala bagi pejabat. "Kami sudah kerjasama terus dengan BNN. Paksa tes urine semua, sudah benar itu," ujarnya.
Menurut Basuki kebijakan ini juga sesuai dengan permintaan Presiden RI, Joko Widodo agar kepala daerah ikut melawan narkoba di wilayahnya masing-masing. "Saya kira ini sesuai permintaan presiden, kita mesti habis-habisan melawan narkoba," tandasnya.
Sebelumnya Kepala BNN, Budi Waseso mengatakan saat ini ada sejumlah pejabat dan kepala daerah lain yang ditengarai menyalahgunakan narkoba. Untuk itu, BNN tidak perlu melapor kepada presiden dan gubernur untuk menangkapnya.
Wacana ini setelah ditangkapnya Bupati Ogan Ilir, Ahmad Wazir Nofiadi Mawardi terkait kasus narkotika.