Lumpur Saluran Air Jl Jembatan Tiga Raya Dikuras

Selasa, 15 Maret 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Nani Suherni 5211

Lumpur Saluran Air Jl Jembatan Tiga Raya Dikuras

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Keberadaan lumpur di saluran air Jalan Jembatan Tiga Raya, Penjaringan, Jakarta Utara dikuras Petugas Harian Lepas (PHL) Sudin PU Tata Air Jakarta Utara.

Coran beton penghubung yang jadi akses masuk ke perusahaan tersebut jadi penyebab air tidak mengalir dengan lancar karena penuh dengan sampah

Pantuan Beritajakarta.com, pengerusakan lumpur pada saluran di Jalan Jembatan Tiga Raya yang lebarnya kira-kira satu meter yang berada pada sisi sebelah kiri jalan menuju Pluit yang dilakukan sebanyak 10 petugas sepanjang kira-kira 200 meter.

Selain mengeruk lumpur, petugas juga membongkar beton penghubung jalan yang berada di atas saluran milik salah satu perusahaan. Sampah menutupi saluran berdampak air meluap mengenangi jalan yang mencapai kira-kira 5-10 sentimeter.

Hasan (46) salah satu PHL Sudin Tata Air yang mengeruk lumpur pada saluran tersebut mengatakan bahwa, pengerukan lumpur pada saluran tersebut sudah mereka lakukan sejak tiga hari lalu. Dan, selain mengeruk lumpur, pihaknya juga membongkar beton coran penghubung jalan milik salah satu perusahaan yang memang ada coran betonnya yang sudah rendah hingga membuat saluran jadi mampet karena banyak terdapat sampah.

“Coran beton penghubung yang jadi akses masuk ke perusahaan tersebut jadi penyebab air tidak mengalir dengan lancar karena penuh dengan sampah. Untuk itu agar air mengalir lancar, maka coran beton tersebut kami bongkar,” ujar Hasan, Selasa (15/3).

Camat Penjaringan, Abdul Khalit menuturkan bahwa pengerukan lumpur pada saluran tersebut dilakukan dalam rangka normalisasi saluran agar saat hujan turun dalam menampung air lebih banyak serta agar mengalir dengan lancar.

“Sebenarnya untuk keberadaan tali air sepanjang jalan tersebut berfungsi baik hingga air di jalan mengalir lancar ke saluran. Tapi, karena saluran padat lumpur hingga tidak banyak menampung air serta tersumbat sampah membuat air di saluran tidak mengalir dengan lancar,” tandas Abdul.

BERITA TERKAIT
Beton Penutup Saluran Jl Sukarjo Wiryopranoto Dibongkar

Beton Penutup Saluran di Maphar Dibongkar

Senin, 15 Februari 2016 4270

Atasi Genangan, Lumpur Saluran Air di Jl Cacing Dikeruk

Saluran Air di Jl Cacing Dikeruk

Kamis, 14 Januari 2016 4801

Pengerukan dan Perbaikan Jalan Diminta Dioptimalkan

Pengerukan dan Perbaikan Jalan Diminta Dioptimalkan

Kamis, 05 November 2015 2318

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks