Jumat, 19 Februari 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Nani Suherni 4682
(Foto: Reza Hapiz)
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat meminta seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemprov DKI kerja keras untuk menata jalur hijau kawasan Kalijodo di wilayah Jakarta Utara dan Jakarta Barat.
"Ini program lanjut. Supaya betul-betul melakukan sebaik-baiknya," kata Djarot saat memimpin rapat koordinasi penertiban Kalijodo di Blok G Lantai 4 Komplek Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (19/2).
Dijelaskan Djarot, refungsi kawasan Kalijodo telah memasuki Surat Peringatan (SP) 1 selama tujuh hari. Selanjutnya apabila tidak ada upaya pembongkaran, akan diterbitkan SP 2 dengan waktu tiga hari kemudian ditertibkan SP 3 dengan waktu satu hari.
"Kita melangkah dipastikan sudah sosialisasi pemberitahuan sampai dengan pemberian SP 1 sampai SP 3," tandasnya.
Pemprov DKI pun telah melakukan pendataan warga untuk direlokasi di dua lokasi. Kata Djarot, hingga saat ini sudah ada 133 warga dari kawasan Kalijodo berniat pindah ke
rumah susun (rusun). Nantinya mereka akan direlokasi ke dua rusun, Rusun Marunda di Jakarta Utara dan Rusun Pulogebang di Jakarta Timur.