Saluran Air Jl Kapuk Raya Dikuras

Selasa, 16 Februari 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4184

Ribuan Karung Lumpur Diangkut Dari Saluran Jl Kapuk Raya

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Saluran air Jl Kapuk Raya, Kelurahan Kapuk Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, dikuras. Hasilnya, ribuan karung lumpur berhasil diangkat dari dari saluran sepanjang 200 meter.

Hujan deras sebentar saja atau rob, air dari saluran langsung mengenangi jalan

Camat Penjaringan, Abdul Khalit mengatakan, pengerukan saluran selebar satu meter dimulai dari pom bensin hingga depan ruko lestari sepanjang kira-kira 200 meter.

Sebanyak 25 petugas Pekerja Harian Lepas (PHL) Sudin PU Tata Air dikerahkan dalam pengurasan saluran tersebut.

"Karena sudah padat lumpur, hujan deras sebentar saja atau rob, air dari saluran langsung mengenangi jalan," ujarnya, Selasa (16/2).

Selain Jl Kapuk Raya, pengerukan juga dilaksanakan di sepanjang Jl SMPN 122. Diharapkan, pengerukan dapat memaksimalkan fungsi saluran sehingga dapat meminimalisir genangan di jalan raya.

BERITA TERKAIT
Kali Anak Ciliwung di Sawah Besar di Normalisasi

Normalisasi Kali Anak Ciliwung Ditarget Rampung Maret

Minggu, 14 Februari 2016 3942

 Saluran Air di Jalan Mangga Besar Dikuras

Saluran Air Jl Mangga Besar Raya Dinormalisasi

Kamis, 11 Februari 2016 4057

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks