Jaksel Tuding Utilitas Buruk Picu Genangan

Senin, 15 Februari 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3075

Utilitas di Saluran Air Dinilai Pemicu Timbulnya Genangan

(Foto: Ilustrasi)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Kota Jakarta Selatan, menuding keberadaan utiitas menjadi pemicu sejumlah genangan di sejumlah ruas jalan. Pasalnya, banyak diantara utilitas berada di saluran air dan mengganggu fungsi saluran.

 Sekarang bagaimana menyelesaikan itu, kita harus cari solusi. Kalau kabel kita putusin nggak bijaksana

"Kalau yang kemarin saya lihat, upaya kita untuk membersihkan saluran air rasanya tidak pernah berhenti. Nah yang kita lihat di lapangan, memang sedimen-sedimen maupun lancarnya air itu banyak terhambat oleh kabel-kabel," ujar Irrmansyah, Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Senin (15/2).

Dikatakan Irmansyah, Wali Kota sudah menginstruksikan jajarannya untuk mengirimkan gambar hasil pantauan di lapangan terkait keberadaan utilitas yang mengganggu kelancaran air di saluran.

Gambar tersebut kemudian dikirim ke pihak-pihak atau perusahaan yang bersangkutan. Dengan begitu, secara tidak langsung pihak swasta diminta pertanggung jawabannya.

"Kemarin Pak Wali Kota minta kirimkan fotonya ke PLN atau Telkom pusat saja langsung supaya ditindaklanjuti. Sekarang bagaimana menyelesaikan itu, kita harus cari solusi. Kalau kabel kita putusin nggak bijaksana," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Tak Segera Pindahkan Utilitas, Basuki Ancam Potong)

Basuki akan Panggil Pemilik Utilitas

Rabu, 27 Januari 2016 4214

Genangan di Ragunan Disebabkan Saluran yang Tidak Memadai dan Penuh Utilitas

Utilitias Picu Genangan di Ragunan

Selasa, 09 Februari 2016 5114

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks