Warga Dekat Tebing Waspada Longsor

Senin, 15 Februari 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 4017

Pergeseran Tanah, Penghuni Bangunan di Kawasan Tebing Diminta Waspada

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Warga Jakarta Selatan, khususnya yang berada di permukiman dengan tebing atau pinggir aliran sungai harus berhati-hati. Potensi longsor di musim hujan kali ini cukup tinggi

Saya baru dapat surat dari Badan Geologi memang dalam bulan ini terjadi pergeseran tanah yang cukup kuat di wilayah selatan

"Saya baru dapat surat dari Badan Geologi memang dalam bulan ini terjadi pergeseran tanah yang cukup kuat di wilayah selatan. Makanya saya imbau kepada masyarakat yang rumahnya hati-hati," ujar Tri Kurniadi, Wali Kota Jakarta Selatan, Senin (15/2).

Tri juga meminta pengurus RT/RW agar lebih peka dengan lingkungannya. Sebab banyak ditemukan pelanggaran mendirikan bangunan, yang memicu terjadinya longsor dan banjir.

"Saya lihat tadi waduh gawat juga tuh, ada pergeseran yang akan menimbulkan longsor. Saya mengimbau pak RT/RW harusnya sedini mungkin mengimbau warganya jangan bangun seperti itu," tutur Tri.

Dirinya berniat untuk menawarkan pemilik bangunan yang melanggar aturan untuk pindah dari ke rusun.

"Makanya kita tawarkan kalau ada rusun kita tawarkan mereka pindah ke rusun," tandas Tri.

BERITA TERKAIT
Material Untuk Perbaikan Jalan Longsor Srengseng Mulai Didatangkan

Jalan Longsor di Srengseng Sawah Mulai Diperbaiki

Sabtu, 13 Februari 2016 8177

Material Longsor di Ciganjur Mulai Diangkut

Material Longsor di Ciganjur Mulai Diangkut

Kamis, 11 Februari 2016 4176

Wali Kota Desak Pengembang Perumahan Bukit Laguna Bertanggung Jawab

Pengembang Bukit Laguna Didesak Bertanggungjawab

Rabu, 10 Februari 2016 5286

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469055

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307889

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks