Lubang Saluran Air Depan Istana Diperbaiki

Kamis, 11 Februari 2016 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 3456

Lubang Saluran Air Depan Istana Diperbaiki

(Foto: Rudi Hermawan)

Suku Dinas Tata Air Jakarta Pusat memperbaiki lubang saluran air di Jalan Medan Merdeka Utara, Gambir, Jakarta Pusat. Perbaikan tersebut dilakukan untuk mencegah terjadinya genangan di depan Istana Negara.

Pembuatan grill dimulai dengan pembongkaran aspal dan plat tutup saluran yang sebelumnya tertutup

Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Pusat, Dicky Suherlan mengatakan, sebelumnya pihaknya mengecek ke lokasi dan menyimpulkan penyebab terhambatnya air diantaranya yakni tertutupnya satu dari dua lubang air yang tersedia. Selain itu ada endapan lumpur serta aspal di dalam saluran air.

"Pembuatan grill dimulai dengan pembongkaran aspal dan plat tutup saluran yang sebelumnya tertutup. Setelah dibuka, saluran yang menghubungkan depan Istana Negara dengan saluran PHB Abdul Muis dikuras, sehingga air dapat mengalir," kata Dicky, Kamis (11/2).

Ia menambahkan, untuk mencegah tertutupnya kembali lubang air, pihaknya menutup dengan grill besi berukuran 90 x 90 sentimeter. Posisi grill pun dibentuk sejajar dengan permukaan aspal, agar tidak membahayakan pengendara yang melintas.

"Upaya sudah kami lakukan, selanjutnya kita lihat saat hujan nanti. Saya optimis genangan tidak akan kembali terjadi, air yang mengantri juga akan cepat mengalir," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Saluran Air di Jalan Bungur Besar di Kuras

Saluran Air di Jl Bungur Besar Dibersihkan

Rabu, 10 Februari 2016 4006

Penutup Saluran Air di Komplek Taman Kota Dibongkar

Saluran Air di Kompleks Taman Kota Dibongkar

Rabu, 10 Februari 2016 6426

 Saluran Air di Jalan Bungur Besar di Kuras

Saluran Air di Jl Bungur Besar Dibersihkan

Rabu, 10 Februari 2016 4006

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks