Pembangunan Rusun Diminta Perhatikan Aspek Pariwisata

Selasa, 26 Januari 2016 Reporter: Suparni Editor: Budhi Firmansyah Surapati 5028

Pembangunan Rusun Diminta Memperhatikan Estetika Pulau Seribu

(Foto: Suparni)

Pemprov DKI Jakarta tengah menjajaki pembangunan rumah susun bagi warga pesisir pantai utara Jakarta di Pulau Tidung Kecil, Kepulauan Seribu Selatan.

Jangan sampai merusak pemandangan sebagai pulau wisata

Diharapkan pembangungan rusun tetap mempertimbangkan estetika lingkungan sehingga tidak menggangu sektor pariwisata.

Lurah Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan, Surahman mengatakan, bersama masyarakat Pulau Tidung, pihaknya mendukung rencana pembangunan rusun tersebut. Namun, diharapkannya, pembangunan tetap memperhatikan estetika pariwisata.

"Jangan sampai merusak pemandangan sebagai pulau wisata. Karena lokasinya sangat dekat dengan Jembatan Cinta," ujar Surahman, Selasa (26/1).

Dikatakan Surahman, Pulau Tidung Kecil seluas kurang lebih 12 hektare merupakan tanah negara. Saat ini sebagian lahan telah ditempati Dinas Sosial dan Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) DKI Jakarta.

"Yang penting ditempatkan dalam satu pulau sendiri dan tidak berbaur langsung dengan warga, biarkan proses itu berjalan secara alami," tandasnya

BERITA TERKAIT
DKI Jajaki Pembangunan Rusun di Pulau Tidung Kecil

DKI Jajaki Pembangunan Rusun di Pulau Tidung Kecil

Senin, 25 Januari 2016 4229

DKI akan Survey Lahan untuk Rusun TNI/Polri

DKI akan Survey Lahan untuk Rusun TNI/Polri

Rabu, 20 Januari 2016 5476

DKI Akan Bangun Rusun di Tambora

Rusun Sekelas Apartemen Segera Dibangun di Tambora

Rabu, 20 Januari 2016 4007

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks