Senin, 25 Januari 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Nani Suherni 4637
(Foto: doc)
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama menargetkan tidak ada lagi warga kurang gizi di Ibukota. Ia ingin merancang agar warga pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP) bisa mendapatkan daging dengan harga murah.
"Makanya kami dorong selain di posyandu, anak-anak sekolah yang pakai KJP itu otomatis bisa dapat beli daging murah," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (25/1).
Diharapkan Basuki, ke depan anak-anak pemegang KJP bisa memakan daging setiap pekannya. Menurutnya, dengan pembelian daging melalui KJP, maka tidak ada lagi kasus gizi buruk di Jakarta.
"Jadi keluarga yang punya anak pemegang KJP, dia kami subsidi untuk membeli bahan pokok. Kami yakin pemegang KJP ini adalah orang yang perlu mendapat asupan gizi yang baik," ucapnya.
Peran lurah dan RT/RW juga dibutuhkan untuk mendeteksi warga yang kekurangan gizi. Posyandu juga harus aktif melakukan penyuluhan.
"Kami ada makanan tambahan di kelurahan, makanya kami suruh kelurahan, yang penting posyandu dia musti datangin, nimbang. Lurah juga harus jadi orang
tua yang baik, ibu kos yang baik, dia mesti tahu persis mana, siapa yang bantu dia tahu persis," tandasnya.