PTSP Tanjung Priok Siapkan Tempat Main Anak

Kamis, 21 Januari 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 3221

PTSP Kecamatan Sediakan Tempat Bermain Anak

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Tanjung Priok, Jakarta Utara menyediakan tempat bermain anak usia balita. Gunanya agar anak yang dibawa warga saat mengurus perizinan bisa lebih nyaman.

Saat mengurus berkas dari mulai antre, menunggu panggilan, hingga berkasnya selesai diproses orangtuanya dapat dengan nyaman menemani anak bermain

Pantuan Beritajakarta.com, keberadaan tempat bermain bagi anak di kantor PTSP tersebut berada di belakang kursi pengunjung dengan ukuran sekitar 2,5 x 2,5 meter yang dialasi dengan matras puzle. Anak-anak bisa bermain dan menggunakan fasilitas ayunan serta prosotan yang berbahan plastik.

Kepala PTSP Kecamatan Tanjung Priok, Trijaya Karel mengatakan, pihaknya memang sengaja khusus menyediakan fasilitas untuk bermain anak-anak usia balita di ruang PTSP. Sebab banyak dari warga yang mengurus perizinan saat ini membawa anak mereka.

"Saat mengurus berkas dari mulai antre, menunggu panggilan, hingga berkasnya selesai diproses orangtuanya dapat dengan nyaman menemani anak bermain," ujar Trijaya, Kamis (22/1).

Bukan hanya itu, lanjut Trijaya, ada juga air mineral yang bisa dinikmati oleh warga yang datang ke PTSP.

"Kalau antre kan sudah jalan mungkin udara panas, jadi enak langsung minum air mineral. Gratis kok minumannya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Mesin Antrian Pengunjung di PTSP Kramatjati Rusak

Mesin Antrean di PTSP Kramat Jati Rusak

Rabu, 20 Januari 2016 3908

 PTSP Kepulauan Seribu Proses Pengajuan BTS

PTSP Kepulauan Seribu Proses Pengajuan BTS

Rabu, 20 Januari 2016 3426

Senin dan Kamis, Jam Pelayanan PTSP Bakal Ditambah

Senin dan Kamis, Jam Pelayanan PTSP Bakal Ditambah

Rabu, 13 Januari 2016 25654

 Baru Direnovasi, Dinding Ruangan PTSP Kecamatan Duren Sawit Masih Rembes

Ruangan PTSP Kecamatan Duren Sawit Bocor

Rabu, 13 Januari 2016 12677

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307877

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks