Bus Feeder Transjakarta di Rusun CBS Sepi Penumpang

Senin, 18 Januari 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 4540

Feeder Trasjakarta di Rusun CBS Sepi Penumpang

(Foto: Nurito)

Layanan bus pengumpan atau feeder Transjakarta di Rusun Cipinang Besar Selatan (Cibesel), Jatinegara, Jakarta Timur masih sepi penumpang.

Penumpangnya masih sangat sepi, mungkin karena banyak yang belum tahu

Pantauan Beritajakarta.com, bus yang bisa menampung 50 penumpang tersebut menunggu penumpang persis di gerbang Rusun CBS. Bus bernopol B 7968 NP yang dikemudikan Vegy Restu Fahreza (25) ini baru mengangkut empat penumpang dalam dua rit sekitar pukul 09.00.

Depri Apriansyah (28), salah satu petugas Satgas Transjakarta menuturkan, bus feeder beroperasi dari pukul 05.00-22.00. Bus ini bertujuan ke Halte PGC di Cililitan. Walau sepi penumpang, bus akan tetap beroperasi.

"Bus beroperasi dari hari Minggu kemarin, berbareng dengan launching di Marunda. Penumpangnya masih sangat sepi, mungkin karena banyak yang belum tahu," ujar Depri, Senin (18/1).

Untuk gratis naik bus pengumpan Transjakartar, penumpang tinggal menunjukkan KTP Rusun CBS. Namun jika tak memiliki KTP Rusun, akan dikenai biaya sesuai tarif Rp 3.500 per penumpang.

BERITA TERKAIT
Basuki Kecewa dengan Bus Feeder Transjakarta

Warga Rusun Senang dengan Layanan Feeder Transjakarta

Minggu, 17 Januari 2016 6963

Basuki Kecewa dengan Bus Feeder Transjakarta

Basuki Kecewa dengan Bus Feeder Transjakarta

Minggu, 17 Januari 2016 10135

Dishub Perpanjang Trayek Metromini-Kopaja Masuk Rusunawa

DKI Siapkan Bus Feeder Masuk Rusun

Selasa, 05 Januari 2016 7528

Basuki Minta KWK Remajakan Kendaraannya

Basuki Minta KWK Remajakan Kendaraannya

Kamis, 14 Januari 2016 1203

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307902

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260999

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks