Keluarga Korban Bom Sarinah Dapat Santunan

Jumat, 15 Januari 2016 Reporter: Nurito Editor: Erikyanri Maulana 9384

Wali Kota Sumbang Keluarga Korban Bom Sarinah

(Foto: Nurito)

Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana menyerahkan bantuan bagi keluarga korban bom Sarinah dengan menyambangi rumah almarhum Riko Hermawan (22) di Jl Condet RT 07/05 No 85, Batu Ampar, Kramat Jati.

Bantuan ini untuk meringankan beban keluarga korban

Selain mengucapkan belasungkawa, Bambang juga menyerahkan bantuan sejumlah uang kepada keluarga korban.

“Bantuan ini untuk meringankan beban keluarga korban. Apalagi almarhum Riko akan dimakamkan di kampung halamannya di Boyolali, tentu membutuhkan biaya besar,” ujar Bambang, Jumat (15/1).

Bantuan tersebut diterima langsung oleh ayah almarhum, Joko. Adapun kejadian yang dialami korban bermula saat Riko dan Anggun berboncengan menggunakan sepeda motor melintas di sekitar lokasi kejadian. Padahal Jl MH Thamrin terlarang dilintasi sepeda motor.

Alhasil, Riko harus ditilang dan dibawa ke Pos Polisi Sarinah. Namun nahas, saat bersamaan pelaku teror justru meledakan Pos Polisi Sarinah dengan bom. Riko pun akhirnya meregang nyawa lantaran terkena bom. Sedangkan Anggun mengalami luka parah karena terkena serpihan bom.

BERITA TERKAIT
 Kondisi Korban Ledakan Sarinah Membaik

Kondisi Korban Ledakan Sarinah Membaik

Jumat, 15 Januari 2016 11632

Biaya Korban Ledakan Bom Ditanggung Pemda DKI Jakarta

DKI Tanggung Biaya Perawatan Korban Bom Sarinah

Kamis, 14 Januari 2016 13723

Biaya Korban Ledakan Bom Ditanggung Pemda DKI Jakarta

Basuki dan Dua Menteri Jenguk Korban Teror Bom Sarinah

Kamis, 14 Januari 2016 14513

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks