Basuki Beri Kesempatan Pada PNS Muda

Senin, 11 Januari 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 8257

Basuki Beri Kesempatan Pada PNS Muda

(Foto: doc)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengaku sengaja memberi kesempatan kepada pegawai negeri sipil (PNS) muda untuk menjadi lurah. Terlebih banyak angkatan muda yang juga berprestasi namun belum bisa diangkat untuk memimpin satuan kerja perangkat daerah (SKPD).

Sekarang banyak ketemu yang bagus eh golongan masih 3d atau 4a.

"Kebetulan saat dites yang muda yang mau, ya sudah kami berikan. Kami kasih kesempatan," ujar Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Sein (11/1).

Basuki mengaku banyak golongan 4b dan 4c yang telah distafkan. Padahal untuk menjadi kepala dinas, minimal golongannya 4b.

"Sekarang banyak ketemu yang bagus eh golongan masih 3d atau 4a. Kalo mau jadi kadis itu minimal 4b. Caranya, sabar nunggu, begitu ada pangkat golongan muda naik," ucapnya.

Kendati demikian, pihaknya terus melakukan evaluasi kinerja semua pejabat. Jika tidak berkembang maka akan langsung diganti dengan PNS lainnya. "Saya stafin yang males. Mesti gitu caranya," katanya.

Menurut Basuki, masih ada beberapa pejabat seperti lurah, camat, dan wali kota yang payah. Sehingga evaluasi harus tetap dijalankan, agar masyarakat mendapatkan pelayanan yang maksimal.

"Wali kota juga nggak bagus-bagus banget. Ada beberapa wali kota yang payah. Camat juga ada yang payah," tuturnya.

Basuki melihat masih ada beberapa kelurahan yang wilayahnya tidak bersih. Hal itu dilihatnya saat menghadiri undangan pernikahan warganya, setiap akhir pekan.

Ia sengaja mengubah strategi dalam memberikan kewenangan antara SKPD dengan lurah. Hal itu dilakukan untuk mengatasi belum cukupnya golongan PNS muda berbakat untuk menjadi kepada SKPD.

"Sekarang yang bagus golongan rendah, ya sudah saya balik strateginya. Bukan sudin yang pegang peranan, tapi lurah. Jadi lurah sebagai estate manager di wilayah. Semuanya lurah yang harus tanggung jawab. Kalau nggak mau beresin ya lurah harus dipecat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Warga Antusias Ikuti Seleksi Petugas Keamanan Dan Kebersihan

Kinerja Pejabat Baru Dievaluasi Setelah 3 Bulan

Sabtu, 09 Januari 2016 8887

Basuki Lantik 1.046 Pejabat

Basuki Lantik 1.042 Pejabat

Jumat, 08 Januari 2016 23483

 Basuki Kembali Ingatkan Pejabat Kembalikan Gratifikasi

Basuki Kembali Ingatkan Pejabat Kembalikan Gratifikasi

Jumat, 08 Januari 2016 7999

Ribuan Pejabat yang Dilantik Langsung Diperiksa Urine

Usai Dilantik, Pejabat Dites Urine

Jumat, 08 Januari 2016 11400

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307902

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260999

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks