113 Ayam Tiren Dimusnahkan

Kamis, 07 Januari 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 3735

113 Ayam Tiren Dimusnahkan di Makasar

(Foto: Nurito)

Petugas gabungan berhasil mengamankan daging ayam tiren di kawasan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Kamis (7/1) dinihari. Hasil sitaan langsung dimusnahkan di Rumah Potong Hewan (RPH) Cakung.

Rata-rata jumlah ayam tiren di Cipinang Melayu ini sekitar 200-300 ekor. Namun hari ini kami hanya mendapatkan 113 ayam tirem dan seluruhnya kita musnahkan

Camat Makasar, Ary Sonjaya mengatakan, razia ayam tiren dilakukan guna mencegah adanya penyalahgunaan dagingnya. Apalagi di wilayah Cakung, polisi pernah menggrebek tempat penjual ayam tiren pada bulan lalu.

"Rata-rata jumlah ayam tiren di Cipinang Melayu ini sekitar 200-300 ekor. Namun hari ini kami hanya mendapatkan 113 ayam tirem dan seluruhnya kita musnahkan," ujar Ary.

Menurutnya, di Cipinang Melayu terdapat lima tempat penampungan ayam dan empat pemotongan ayam. Sementara untuk jumlah ayam yang masuk ke tempat penampungan tersebut sekitar 8.000-10 ribu ekor per hari. Seluruhnya berasal dari luar Jakarta.

"Ayamnya dari luar kota. Ada dari Sukabumi, Bandung, Cianjur hingga Lampung," ucapnya.

Ary mengatakan, pihaknya telah mendapatkan identitas pengepul ayam tiren. "Sudah kita dapat identitasnya. Sejauh ini dari keterangan masih untuk kebutuhan pakan ternak lele di daerah Tangerang, Banten dan Tasikmalaya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Lima Ekor Ayam Tiren Diamankan Petugas di Cipayung

Lima Ekor Ayam Tiren Diamankan Petugas di Cipayung

Rabu, 06 Januari 2016 1605

Pengawasan Terhadap Tempat Penampungan Ayam di Matraman Diintensifkan

Pengawasan Terhadap Tempat Penampungan Ayam di Matraman Diintensifkan

Rabu, 06 Januari 2016 1636

 Basuki Akan Cek Pemecetan Sopir Transjakarta

Camat dan Lurah Harus Awasi Peredaran Ayam Tiren

Rabu, 23 Desember 2015 3504

708 Bangkai Ayam Tiren Diamankan dari 12 Rumah Potong

708 Bangkai Ayam Tiren Diamankan

Jumat, 18 Desember 2015 4550

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307786

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260977

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks