Kepulauan Seribu Bangun 8 Posko Pengamanan

Selasa, 29 Desember 2015 Reporter: Suparni Editor: Widodo Bogiarto 3422

Seluruh Jajaran Diminta Aktif Dalam Pengamanan Tahun Baru

(Foto: Suparni)

Pemkab Administrasi Kepulauan Seribu telah membangun delapan posko pengamanan liburan akhir tahun. Delapan posko tersebut tersebar di pulau-pulau lokasi wisata.

Enam posko di pulau-pulau tujuan wisata dan dua posko lainnya di Pulau Pramuka dan Pulau Untung Jawa

"Enam posko di pulau-pulau tujuan wisata dan dua posko lainnya di Pulau Pramuka dan Pulau Untung Jawa," kata Muhammad Anwar, Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Selasa (29/12).

Posko pengamanan dan pelayanan melibatkan petugas kepolisian, Satpol PP, serta organisasi kemasyarakatan yang dibentuk dan diorganisir dalam Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM).

Selain itu, 40 orang yang direkrut oleh Kantor Penangulangan Bencana Kabupaten (KPBK) juga dilibatkan untuk membantu pengamanan.

"Petugas posko nantinya akan dibagi dalam kerja shift di titik-titik tertentu yang butuh penanganan khusus, yang tersebar di pulau-pulau," ujar Anwar.

Di sisi lain, Anwar mengharapkan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) di lingkungan Pemkab Administrasi Kepulauan Seribu terlibat aktif dalam pengawasan dan pengamanan wisata liburan akhir tahun.

BERITA TERKAIT
Rayakan Malam Tahun Baru, Dajrot dan Basuki Beda Panggung

Djarot akan Rayakan Malam Tahun Baru di Pantai Festival

Senin, 28 Desember 2015 8971

Pengamanan Wisata Terkait Natal Mulai Diaktifkan

Pengamanan di Kepulauan Seribu Ditingkatkan

Rabu, 09 Desember 2015 3934

Pemkab Bentuk Posko Pengamanan Natal dan Tahun Baru

Pemkab Bentuk Posko Pengamanan Natal dan Tahun Baru

Selasa, 08 Desember 2015 3771

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469041

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307826

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284361

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260982

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196608

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks