30 Titik Lokasi di Jaksel Rawan Banjir

Senin, 21 Desember 2015 Reporter: Izzudin Editor: Budhy Tristanto 3348

 KPBK Jaksel Siagakan 3 Posko Utama Untuk Pengungsi Banjir

(Foto: Izzudin)

Kantor Penyelamatan Bencana Kota Jakarta Selatan mencatat ada 30 titik lokasi rawan banjir yang tersebar pada 10 kecamatan di wilayahnya.

Wilayah Jakarta Selatan dilalui tiga aliran sungai.

Kepala Kantor Penyelamatan Bencana Kota Jakarta Selatan, Danang Susanto mengatakan, lokasi tersebut tersebar mulai dari Jagakarsa, Pejaten Timur, Kebon Baru, Rawajati, Bukit Duri, Pancoran dan Pengadegan.

Sementara, pada sisi barat ada Perdatam, Ulujami, Bintaro dan Pondok Pinang. Untuk aliran tengah melalui kali krukut ada di kelurahan Petogogan, Bangka dan Mampang.

"Di Jakarta Selatan ada tiga aliran sungai. Di timur melalui Ciliwung, aliran Barat melalui Kali Pesanggrahan dan aliran tengah," ujar Danang, Senin (21/12). 

Dikatakan Danang, untuk mengantisipasi terjadinya banjir nanti, pihaknya akan mendirikan tiga posko utama di Ulujami, Pejaten Timur dan Kebon Baru.

"Itu atas dasar pendampingan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), biasanya ada tim khusus pada posko utama. Kemarin kami sudah bersurat ke Pak Wali Kota, tetap mengarahkan pada tiga posko itu," ucapnya.

BERITA TERKAIT
Antisipasi Banjir, Anak Kali Krukut Dikeruk

Antisipasi Banjir, Anak Kali Krukut Dikeruk

Senin, 21 Desember 2015 3551

 Basuki Masih Prioritaskan Penanganan Banjir dan Macet

Basuki Masih Prioritaskan Penanganan Banjir dan Macet

Sabtu, 19 Desember 2015 7802

500 Satpol PP Disiapkan Khusus Dalam Pengamanan Natal di Jakut

Antisipasi Banjir, DKI Siagakan 1.617 Satpol PP

Jumat, 18 Desember 2015 2924

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks