DPRD Harap APBD 2016 Ditetapkan dengan Perda

Jumat, 18 Desember 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Widodo Bogiarto 3051

DPRD Harap APBD 2016 Ditetapkan dengan Perda

(Foto: Yopie Oscar)

Fraksi PDIP-Perjuangan DPRD DKI Jakarta mengharapkan agar Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2016 bisa disepakati melalui Peraturan Daerah (Perda). Mengingat pada tahun sebelumnya APBD DKI disahkan melalui Peraturan Gubernur (Pergub) karena tidak adanya kesepakatan antara eksekutif dan legislatif.

Fraksi PDIP-Perjuangan berharap agar RAPBD disepakati melalui Perda tentang APBD tahun anggaran 2016

"Fraksi PDIP-Perjuangan berharap agar RAPBD disepakati melalui Perda tentang APBD tahun anggaran 2016," kata Rikardo, anggota Fraksi PDIP-Perjuangan, saat rapat paripurna tentang pandangan fraksi terhadap nota keuangan dan rancangan APBD DKI 2016, di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jumat (18/12).

Rikardo menambahkan, pembahasan RAPBD 2016 akan difokuskan pada program pembangunan daerah yang berkaitan dengan kepentingan umum. Mengingat waktu pengesahan sudah mepet.

"Eksekutif dan legislatif bisa merubah atau menyesuaikan RAPBD yang diserahkan ketika ada hal-hal penting yang mendesak," ucap Rikardo.

Seperti diketahui, pembahasan APBD 2015 tidak ada kesepahaman antaran Pemprov DKI Jakarta dengan DPRD DKI. Sehingga APBD ditetapkan menggunakan Pergub.

Dengan ditetapkan APBD dalam Perda maka diharapkan DPRD bisa menjalankan tugasnya untuk mengawasi penggunaaan anggaran. Saat ini pembahasan mengenai RAPBD 2016 masih terus berjalan. Ditargetkan pada tanggal 21 Desember mendatang sudah bisa disahkan.

BERITA TERKAIT
Penyerapan APBD DKI Capai 62,5 Persen

Penyerapan APBD DKI Capai 62,5 Persen

Kamis, 17 Desember 2015 4053

Basuki Serahkan RAPBD 2016 ke DPRD DKI

Basuki Serahkan RAPBD 2016 ke DPRD DKI

Kamis, 17 Desember 2015 4875

 Taufik Pastikan Pengesahan APBD Sesuai Jadwal

Taufik Pastikan Pengesahan APBD Sesuai Jadwal

Kamis, 17 Desember 2015 3594

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469044

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307862

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284368

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260989

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196614

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks