Sabtu, 12 Desember 2015 Reporter: Suparni Editor: Widodo Bogiarto 4394
(Foto: Suparni)
Ratusan nelayan warga Pulau Lancang, Kelurahan Pulau Pari, Kepulauan Seribu Selatan, Kepulauan Seribu, menggelar ritual salat dan doa tolak bala di Masjid As-Sa’adah.
Warga percaya ritual tersebut dapat memberikan keselamatan dan kesejahteraan
Salat dan doa tolak bala tersebut rutin dilakukan setiap tahunnya agar diberikan keselamatan dan kemudahan dalam mencari nafkah.
"
Warga percaya ritual tersebut dapat memberikan keselamatan dan kesejahteraan ," kata Murta'a, Lurah Pulau Pari, Sabtu (12/12).Menurut Murta'a, kegiatan tersebut dilaksanakan setiap berakhirnya bulan Safar atau yang dikenal dengan Rabu terakhir di bulan Safar.
"Tradisi ini juga berkaitan dengan menurunnya pendapatan para nelayan teri dan kepiting rajungan, satu bulan terakhir," ujar Murta'a.