Basuki Bersyukur Kasus Sumber Waras Ditangani KPK

Kamis, 10 Desember 2015 Reporter: Andry Editor: Lopi Kasim 17429

Basuki Bersyukur Kasus Sumber Waras Ditangani KPK

(Foto: Yopie Oscar)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengaku bersyukur kasus pembelian lahan Rumah Sakit (RS) Sumber Waras tahun 2014 akan ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Bagus saya pikir ini bagus.‎ Saya bilang saya bersyukur sekali untuk membuktikan bahwa saya tidak bersalah

"Bagus saya pikir ini bagus.‎ Saya bilang saya bersyukur sekali untuk membuktikan bahwa saya tidak bersalah," katanya di Balai Kota, Kamis (10/12).

Basuki meyakini, KPK tidak akan menetapkannya sebagai tersangka dalam kasus ini karena tidak adanya alat bukti. Hal ini sekaligus juga untuk menghilangkan stigma negatif jika di Republik Indonesia tidak ada pejabat yang jujur.

Selain itu, Basuki pemeriksaan harta bisa membuktikan dari mana biaya hidup seorang pejabat sehingga karakternya bisa diuji. Dari pemeriksaan tersebut dapat diketahui gaya hidup pejabat dan dari mana mereka mendapatkan sumber dana selama ini.

"Jadi kalau kamu mau tahu orang itu maling atau nggak, bisa dilihat dari karakternya, “ tuturnya.

Basuki menambahkan, selama ini tidak ada pejabat publik yang berani mendokumentasikan kegiatan‎ rapat pimpinan (rapim) dan diunduh ke youtube.com.

"Pernah nggak pejabat yang rapimnnya diupload di youtube? Semua disposisi saya kasih tanggal, jadi nggak bisa pura-pura," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Basuki: Saya Nggak Ngebet Beli Lahan Sumber Waras

Soal Sumber Waras, Basuki Siap Penuhi Panggilan KPK

Senin, 07 Desember 2015 8603

 Basuki Sebut Sikap Tertutup BPK Berlebihan

Basuki Sebut Sikap Tertutup BPK Berlebihan

Senin, 23 November 2015 30461

7 Jam di BPK, Basuki Diperiksa 12 Orang

7 Jam di BPK, Basuki Diperiksa 12 Orang

Senin, 23 November 2015 26039

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307886

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks