Cegah Genangan, 40 PPSU di Meruya Selatan Disiagakan

Kamis, 19 November 2015 Reporter: Septradi Setiawan Editor: Lopi Kasim 4444

Cegah Genangan, 40 PPSU di Meruya Selatan Disiagakan

(Foto: Septradi Setiawan)

Sebanyak 40 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Meruya Selatan, disiagakan di empat titik rawan genangan.

Kita siagakan mengingat hujan sudah mulai turun, saya berharap PPSU langsung mengangkat sampah yang terbawa aliran air

Keempat titik tersebut masing-masing Jalan Haji Saaba, Jalan Kompleks Meruya Indah, Kompleks Unilever dan Area Kompleks Perumahan Wali Kota Jakarta Barat.

"Kita siagakan mengingat hujan sudah mulai turun, saya berharap PPSU langsung mengangkat sampah yang terbawa aliran air," kata Sarwono, Lurah Meruya Selatan, Kamis (19/11).

Menurut Sarwono, puluhan petugas PPSU tersebut sengaja ditugaskan mengingat intensitas hujan yang mengguyur Ibukota sejak kemarin cukup tinggi, hal itu dikhawatirkan dapat meluber hingga mengganggu pemukiman warga.

"Di Kelurahan Meruya Selatan, kalau debit air Kali Cantiga perbatasan Tangerang naik ya sudah kami tergenang, tapi saya yakin genangan tidak bertahan lama mengingat sebagian saluran sudah dilakukan pengerukan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Petugas Gabungan Bersihkan Kali Apuran

Petugas Gabungan Bersihkan Kali Apuran

Kamis, 19 November 2015 2816

Normalisasi Saluran di Jl Harsono RM Rampung

Normalisasi Saluran di Jl Harsono RM Rampung

Kamis, 19 November 2015 3082

pengecetan kanstin

100 an PPSU Bersihkan Kawasan Cakung

Sabtu, 01 Agustus 2015 2975

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks