Petugas PPSU Bersihkan Saluran Jl Lorong 101

Rabu, 18 November 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 3395

Petugas PPSU Bersihkan Saluran Jl Lorong 101

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Puluhan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Koja, Jakarta Utara, membersihkan saluran Jalan Lorong 101. Ini karena saluran tersebut kerap meluap saat hujan turun dengan intensitas tinggi.

Kita kerahkan 30 petugas PPSU untuk melakukan pembersihan ini. Kira-kira panjangnya 300 meter

Kondisi saluran dengan lebar 80 sentimeter memang cukup kotor. Selain sampah, sedimen yang menumpuk membuat saluran tersebut dangkal.

"Kita kerahkan 30 petugas PPSU untuk melakukan pembersihan ini. Kira-kira panjangnya 300 meter," ujar Depika Romadi, Lurah Koja, Rabu (18/11).

Menurut Depika, memang pembersihan akan memakan waktu cukup lama. Sebab selain panjang, lumpur yang ada disaluran juga cukup banyak. "Pembersihan saluran saat ini memasuki hari kedua. Dan, hingga saat ini, masih dibersihkan petugas PPSU karena lumpurnya sudah sangat padat dan banyak sampah," katanya.

Hingga hari ini, lanjut Depika, sudah ada sekitar 150 karung lumpur dan sampah yang terangkat. Dan diperkirakan jika memang selesai, akan menjadi dua kali lipatnya.

"Tapi setelah ini kita harapkan agar warga mau menjaga kebersihan salurannya. Karena ini tanggung jawab mereka juga." tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Turap Saluran Air di Jalan H Ipin Diperbaiki

Turap Saluran Air di Jl Haji Ipin Diperbaiki

Rabu, 18 November 2015 4260

Waspadai 12 Titik Rawan Banjir di Jakbar

Waspadai 12 Titik Rawan Banjir di Jakbar

Selasa, 17 November 2015 6946

 Kabel Utilitas Hambat Saluran Air Di Jalan Tanjung Karang

Saluran di Jalan Tanjung Karang Penuh Kabel Utilitas

Selasa, 17 November 2015 2987

7 Pompa Permanen akan Dipasang di Kampung Pulo

7 Pompa Permanen akan Dipasang di Kampung Pulo

Rabu, 18 November 2015 7805

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks