Muncul Percikan Api, Pompa Air Kebon Baru Diperbaiki

Senin, 16 November 2015 Reporter: Izzudin Editor: Budhy Tristanto 5298

Muncul Percikan Api, Pompa Air Kebon Baru Diperbaiki

(Foto: Izzudin)

Mesin pompa penyedot air di Jalan Kebon Baru, RW 01, Kelurahan Kebon Baru, Jakarta Selatan, yang sempat mengeluarkan api akibat kabel terkelupas, saat ini sudah diperbaiki petugas penjaga rumah pompa.

Tadi siang pompa air sempat mengeluarkan percikan api,  karena kabelnya terkelupas

Dicky (33), penjaga pompa air Kebon Baru menuturkan, kabel listrik terkelupas akibat gigitan tikus sehingga menyebabkan korsleting dan menimbulkan percikan api.

"Tadi siang pompa air sempat mengeluarkan percikan api,  karena kabelnya terkelupas. Tapi sekarang sudah diperbaiki, sudah aman dan bisa kerja optimal lagi," kata Dicky, Senin (16/11).

Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Selatan, Deddy Budiwidodo mengatakan, belum mendengar insiden tersebut, pihaknya akan melakukan pengecekan mesin pompa tersebut.

"Belum dengar laporannya, nanti dulu akan saya cek," ucap Deddy. 

BERITA TERKAIT
Atasi Genangan, Pompa Air di Kampung Pulo Ditambah

Pompa Air Mobile di Kampung Pulo Ditambah

Jumat, 13 November 2015 4346

Kondisi Rumah Pompa di Jaktim Dipastikan Prima

Kondisi Rumah Pompa di Jaktim Dipastikan Prima

Senin, 09 November 2015 4145

 Pompa Air Terowongan Underpass Dukuh Atas Normal Kembali

Pompa Air Underpass Dukuh Atas Normal Kembali

Selasa, 10 November 2015 3737

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks