Waspada, Jalan Ambles Dekat Tugu Tani

Senin, 09 November 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Rio Sandiputra 3397

Waspada, Jalan Ambles Di Tugu Tani

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Bagi anda pengendara dari kawasan Gambir menuju Senen melalui Kawasan Tugu Tani, Jalan Prapatan, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat harus berhati-hati. Terutama jika melintas di depan K‎antor Dinas Tenaga Kerja DKI Jakarta karena ada jalan yang ambles.

Ambrolnya jalan saat ada bus besar yang lewat. Tadi ada yang terperosok juga, makanya kita pasangi kayu dan karung goni agar lebih kelihatan

Pantauan Beritajakarta.com, di jalan tersebut terbentuk lubang sekitar 1,5 X 1 meter, terlihat menganga di sisi kiri jalan. Sejumlah warga memasang penanda dari kayu agar pengguna jalan tidak terperosok ke dalam lubang.

"Ambrolnya jalan saat ada bus besar yang lewat. Tadi ada yang terperosok juga, makanya kita pasangi kayu dan karung goni agar lebih kelihatan," ujar Sulaiman (36), warga sekitar (9/11).

Sulaiman berharap, instansi terkait segera melakukan perbaikan di jalan yang ambles tersebut. Pasalnya ditakutkan saat malam hari lubang tersebut bisa memakan korban jiwa. "Sore sampai malam hari aktivitas jalan di sini cukup tinggi, penerangannya kurang, takutnya ada yang terperosok lagi," katanya.

Terkait hal tersebut, Kepala Seksi Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Suku Dinas Binamarga Jakarta Pusat, Irfanudin mengatakan, pihaknya akan segera mengecek lokasi ambrolnya jalan tersebut.

"Segera kita cek, mungkin di bawahnya ada saluran air. Nanti kita koordinasi dengan Sudin Tata Air Jakarta Pusat," tandasnya.‎

BERITA TERKAIT
Perbaikan Jalan Sudirman Menunggu Perbaikan Drainase

Perbaikan Jalan Ambles Terkendala Drainase

Minggu, 08 November 2015 4750

jalan amblas polda

Jalan Ambles di Sekitar Halte Transjakarta Polda

Sabtu, 07 November 2015 7246

Turap Kali Grogol Amblas

Dilewati Alat Berat, Turap Kali Grogol Ambles

Rabu, 04 November 2015 3469

PPSU Atasi Saluran Air Ambles di Kayu Manis

PPSU Perbaiki Saluran Ambles di Jl Kayu Manis

Jumat, 23 Oktober 2015 3242

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284370

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260991

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks