Kolong Landmark Sudirman Terendam Banjir

Sabtu, 07 November 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Widodo Bogiarto 6487

 Fly Over Landmark Sudirman Terjadi Genangan 1 Meter

(Foto: Rudi Hermawan)

Hujan deras yang mengguyur Jakarta, Sabtu (7/11), membuat sejumlah kawasan tergenang. Salah satunya di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Banjir membuat jalan di kolong Landmark tidak bisa dilalui. Kemacetan parah pun tak terhindarkan. 

Sudah tidak bisa dilintasi pukul 11.30, karena air setinggi satu meter

Pantauan Beritajakarta.com, genangan terlihat mulai dari depan Hotel Shangrilla setinggi 20 sentimeter. Namun di kolong Landmark genangan mencapai satu meter.

Salah satu petugas Polda Metro Jaya, Aiptu Budi mengatakan, kendaraan sudah tidak bisa melintas sekitar pukul 11.30. Sehingga dilakukan penutupan jalan dengan mengalihkan ke Jalan Sudirman menuju Bandaran Hotel Indonesia (HI). 

"Sudah tidak bisa dilintasi pukul 11.30, karena air setinggi satu meter. Sekarang air sudah mulai turun," kata Budi.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Selatan, Deddy Budiwidodo mengaku belum mengetahui terjadinya genangan di kolong Landmark Sudirman.

"Saya belum dapat informasi dan saya belum tahu penyebabnya," ujar Deddy. 

BERITA TERKAIT
       Titik Rawan Banjir di Ibukota Diprediksi Berkurang

Titik Rawan Banjir di Ibukota Diprediksi Berkurang

Jumat, 06 November 2015 7698

Jumlah Lokasi Genangan di Jaksel Berkurang

Jumlah Lokasi Genangan di Jaksel Berkurang

Jumat, 06 November 2015 6258

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks