Jl Tanjung Duren Utara I Jadi Tempat Ngetem Angkot

Kamis, 29 Oktober 2015 Reporter: Septradi Setiawan Editor: Lopi Kasim 3758

Jl Tanjung Duren Utara I Jadi Tempat Ngetem Angkot

(Foto: Septradi Setiawan)

Jalan Tanjung Duren Utara I, Grogol Petamburan, Jakarta Barat dipenuhi puluhan angkutan kota yang ngetem menunggu penumpang. Padahal, di jalan tersebut tertera larangan parkir. Akibatnya, jalan tersebut menjadi menyempit sehingga kerap menimbulkan kemacetan.

padahal beberapa kali sudah kita tertibkan, dalam waktu dekat akan kita sasar langsung

Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian, Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Barat, Hendra Hermawan mengatakan, dalam waktu dekat pihaknya bakal menggelar Operasi Sasar Langsung di kawasan tersebut.

"Itu KWK memang bandel, kita nggak ngerti apa alasan mereka tetap parkir di situ, padahal beberapa kali sudah kita tertibkan, dalam waktu dekat akan kita sasar langsung," kata Hendra, Kamis (29/10).

Pihaknya, kata Hendra, menduga banyaknya angkutan yang ngetem dan parkir di lokasi tersebut lantaran letaknya yang dekat dengan keramaian.

"Kan di situ ramai, banyak kampus dan pemukiman padat, jadi menurut saya mereka melihat situasi itu untuk mencari penumpang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Slipi Dan Palmerah Target Operasi Sudinhubtrans Jakbar

Operasi Ketertiban Segera Digelar di Slipi dan Palmerah

Rabu, 14 Oktober 2015 4444

Bajaj Ngetem di Sekitar Stasiun Gondangdia Dikeluhkan

Bajaj Ngetem di Sekitar Stasiun Gondangdia Dikeluhkan

Senin, 26 Oktober 2015 3202

 Pengawasan Parkir Liar Terkendala Jumlah Personel

Pengawasan Parkir Liar Terkendala Jumlah Personel

Rabu, 21 Oktober 2015 4647

Ngetem di Pintu Terminal, Angkutan Umum akan Ditindak

Ngetem di Pintu Terminal, Angkutan Umum akan Ditindak

Rabu, 21 Oktober 2015 3445

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks