Truk Rusak Penuhi Kantor Sudin Kebersihan Jaksel

Rabu, 28 Oktober 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 6300

66 Truk Sampah Rusak Penuhi Kantor Sudin Jaksel

(Foto: Rudi Hermawan)

Halaman parkir Kantor Suku Dinas Kebersihan Jakarta Selatan, di Jalan Warung Buncit Raya, Mampang Prapatan, dipenuhi puluhan unit truk pengangkut sampah rusak. Sehingga luas lahan parkir di kantor tersebut sangat sempit.

Saya harap segera dihapus, sehingga bisa digunakan parkir untuk kendaraan baru yang akan diberikan oleh dinas

Kepala Suku Dinas Kebersihan Jakarta Selatan, Budi Mulyanto mengatakan, truk rusak terdiri dari 35 unit ukuran besar dan 31 unit truk kecil. "Ada 66 truk yang rusak. Rata-rata memang sudah lama usianya, bahkan ada yang keluaran 1997," ujar Budi, Rabu (28/10).

Budi mengatakan, truk-truk tersebut masih terparkir di halaman kantornya karena hingga saat ini Badan Pengelola Keuangan Aset Daerah (BPKAD) DKI belum menghapusnya sebagai aset.

"Saya harap segera dihapus, sehingga bisa digunakan parkir untuk kendaraan baru yang akan diberikan oleh dinas," tandasnya.

Pantauan Beritajakarta.com, banyak bagian dari truk yang terparkir tersebut sudah berkarat, bahkan ada yang keropos. Beberapa truk malah ada yang onderdilnya diambil untuk dipasang ke truk lain agar bisa beroperasi.

BERITA TERKAIT
Sudin Kebersihan Jaksel Terima Dua Truk Arm Roll

Sudin Kebersihan Jaksel Terima Dua Truk Arm Roll

Selasa, 27 Oktober 2015 5329

320 Truk Sampah Diserahkan ke Sudin

320 Truk Sampah Diserahkan ke Sudin

Jumat, 23 Oktober 2015 6485

Sudin Kebersihan Kekurangan Kendaraan Operasional

Jakbar Kekurangan Truk Sampah

Kamis, 22 Oktober 2015 5543

Dinas Kebersihan Buru Pelaku Pembuang Limbah ke Kali

Dinas Kebersihan Buru Pelaku Pembuang Limbah ke Kali

Selasa, 27 Oktober 2015 4103

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307856

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks