30 Vendor Tak Berani Ajukan Harga Pompa

Jumat, 23 Oktober 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Rio Sandiputra 3595

30 Vendor Tak Berani Ajukan Harga Pompa

(Foto: doc)

Puluhan vendor yang ikut lelang untuk pengadaan pompa air di Jakarta Utara tidak berani memberikan penawaran. Diduga, fluktuasi nilai tukar kurs rupiah terhadap dolar AS yang belum stabil menjadi penyebabnya.

Dari 30 vendor yang ikut mendaftar lelang, tidak ada yang mengajukan harga. Kemungkinan mereka tidak berani karena ada kenaikan kurs dol ar

"Dari 30 vendor yang ikut mendaftar lelang, tidak ada yang mengajukan harga. Kemungkinan mereka tidak berani karena ada kenaikan kurs dolar," ujar Kasna, Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Utara, Jumat (23/10).

Menurut Kasna, tahun ini rencananya Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) yang dipimpinnya akan mengadakan 8 unit pompa senilai Rp 58,4 miliar. Pompa-pompa tersebut akan disebar di tiga lokasi. Antara lain, empat unit di Artha Gading, dua unit di Kampung Sepatan dan dua unit Kali Betik.

Diakui Kasna, penyusunan anggaran dilaksanakan sebelum ada kenaikan kurs. Tentunya, dengan perkembangan kenaikan kurs dolar AS terhadap rupiah akan berimbas terhadap pembelian barang oleh vendor.

"Selain itu waktu pelaksanaan juga terlalu mepet. Kalau memang gagal, terpaksa kita anggarkan kembali untuk pengadaan tahun 2016 mendatang," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Tata Air DKI Jakarta, Tri Djoko Margianto mengakui potensi kegagalan pengadaan pompa tidak hanya terjadi di Jakarta Utara. Pompa yang akan diadakan pihak Dinas dan sejumlah Suku Dinas lain juga terancam batal.

"Detailnya nanti akan saya tanyakan ke Sudin mana saja yang batal. Kita akan teliti dahulu apa penyebabnya," tandas Djoko.

BERITA TERKAIT
Mesin Pompa Di Kebon Baru Dalam Kondisi Baik

Mesin Pompa Kebon Baru Siap Dioperasikan

Rabu, 21 Oktober 2015 3613

DKI Tambah 2 Genset di Rumah Pompa Waduk Pluit

DKI Tambah 2 Genset di Rumah Pompa Waduk Pluit

Senin, 19 Oktober 2015 4218

Sembilan Mobil Pompa Air Di Jakbar Siap Digunakan

9 Mobil Pompa Air di Jakbar Siap Dioperasikan

Jumat, 16 Oktober 2015 7033

Basuki Anggap Sungai Epicentrum Hanya Bak Ikan

Basuki Anggap Sungai Epicentrum Hanya Bak Ikan

Rabu, 21 Oktober 2015 1335

Lima Pulau Jadi Prioritas Pengolahan Air Laut

Lima Pulau Jadi Lokasi Prioritas Pengolahan Air Laut

Selasa, 20 Oktober 2015 10425

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks