Saluran Air Jl Indra Giri Dibersihkan

Jumat, 09 Oktober 2015 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2188

PPSU Kebon Melati Keruk Sedimentasi Saluran Air Jl Indra Giri

(Foto: Nurito)

Lantaran sudah dipenuhi material sampah dan lumpur yang mengeras, saluran air di Jl Indra Giri, Kelurahan Kebon Melati, Kecamatan Tanah Abang dibersihkan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

Kami kerahkan 15 petugas PPSU. Tapi karena medanya sulit jadi proses pembersihannya mungkin bisa memakan waktu hingga satu bulan

Lurah Kebon Melati, Winetrin mengatakan, semula saluran Jl Indra Giri memiliki kedalaman 1,5 meter. Namun, sejak dua tahun lalu telah terjadi pendangkalan akibat banyak material sisa pembangunan sebuah pusat perbelanjaan dibuang ke dalam saluran. Akibatnya, jika musim hujan, pemukiman warga di RW 07 kerap tergenang. 

"Kami kerahkan 15 petugas PPSU. Tapi karena medanya sulit jadi proses pembersihannya mungkin bisa memakan waktu hingga satu bulan," ujar Winetrin, Jumat (9/10).

Idealnya, kata Winetrin, pengerukan saluran ini menggunakan alat berat. Sayangnya akses menuju lokasi pembersihan saluran sangat sempit sehingga sulit dijangkau kendaraan alat berat.

"Ya akhirnya dengan cara manual saja. Petugas PPSU kami bekali peralatan seperti linggis, cangkul, golok dan lain-lain," katanya.

BERITA TERKAIT
Warga Kebon Melati Kerjabakti Bersihkan Lingkungan

Warga Kebon Melati Kerjabakti Bersihkan Lingkungan

Minggu, 09 Agustus 2015 2180

 Jalan Inspeksi KBB Marak Bangunan Liar

Jalan Inspeksi KBB Marak Bangunan Liar

Selasa, 08 September 2015 5345

CEO GoJek Siap BantuTertibkan Pengemudi Mangkal di Trotoar

Go-Jek Dukung DKI Tertibkan Pangkalan Ojek di Trotoar

Rabu, 07 Oktober 2015 7572

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307787

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks