Warga Keluhkan Gubuk Liar di Jl Ketapang Utara I

Jumat, 02 Oktober 2015 Reporter: Folmer Editor: Widodo Bogiarto 2914

Warga Krukut Keluhkan Gubuk Berdiri di Atas Saluran Air

(Foto: doc)

Warga Jalan Ketapang Utara I, Kelurahan Krukut, Taman Sari, Jakarta Barat, mengeluhkan keberadaan sejumlah gubuk liar yang berdiri di atas saluran air.

Setiap hari terjadi kemacetan karena terjadi penyempitan jalan

Pasalnya, keberadaan gubuk liar itu mengakibatkan kemacetan serta ancaman banjir yang bakal melanda karena saluran air tidak pernah dikeruk.

Setiap hari terjadi kemacetan karena terjadi penyempitan jalan,” kata Soni, warga Jalan Ketapang Utara I, Jumat (2/10).

Soni mengatakan, keberadaan gubuk liar di atas saluran air ini juga mengakibatkan banyak sampah menumpuk sehingga sulit dibersihkan.

“Kami khawatir kalau musim hujan datang, banjir kembali melanda pemukiman warga. Mohon aparat kelurahan dan kecamatan segera menertibkan gubuk liar tersebut,” pinta Soni.

Lurah Krukut, Joko Mulyono mengatakan, pihaknya telah merespon keluhan warga tersebut dengan menertibkan sebagian bangunan terutama yang berada di wilayah RW 07.

“Beberapa bangunan liar yang ada di RW 07 telah kami bongkar dan nantinya akan kami tata,” jelas Joko.

Joko menambahkan, pihaknya akan melanjutkan penertiban gubuk liar di Jalan Ketapang yang masuk di wilayah RW 08. Namun, penertiban harus memenuhi prosedur, yakni memberikan surat peringatan terlebih dahulu agar mereka membongkar sendiri. Jika diabaikan, pihaknya akan menggelar pembongkaran.

“PPSU (Penanganan Prasarana dan Sarana Umum) akan dikerahkan untuk menguras saluran air di sepanjang Jalan Ketapang Utara I,” papar Joko.

BERITA TERKAIT
 Respon Keluhan Warga. 15 PPSU Keruk Saluran di Sunter

Respon Keluhan Warga, 15 PPSU Keruk Saluran di Sunter

Jumat, 02 Oktober 2015 3632

Gubuk Liar Di Tebet Timur Ditertibkan

Gubuk di Sekitar Taman Honda Ditertibkan

Jumat, 18 September 2015 3592

Lokasi Prostitusi di Jalan Lodan Raya Ditertibkan

Gubuk Tempat Prostitusi di Jl Lodan Raya Dibongkar

Kamis, 10 September 2015 13303

Ratusan Karung Lumpur Diangkut Petugas PPSU Dari Saluran Jalan Deli Raya

220 Karung Lumpur dan Sampah Diangkut dari Saluran Jl Deli Raya

Rabu, 30 September 2015 3575

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks