Petugas Halau Parkir Liar di Jl Inspeksi Kali Item

Jumat, 02 Oktober 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Lopi Kasim 4057

Petugas Halau Parkir Liar di Jl Inspeksi Kali Item

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Sebanyak 210 personel gabungan Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat bersama Satpol PP melakukan penghalauan kendaraan yang parkir liar di sepanjang Jalan Inspeksi Kali Item, Kelurahan Sumur Batu, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat.

Ini untuk menindaklanjuti aduan warga kalau lokasi ini sering jadi tempat parkir liar motor setiap harinya

"Ini untuk menindaklanjuti aduan warga kalau lokasi ini sering jadi tempat parkir liar motor setiap harinya, kita lakukan penghalauan," ujar Aji Kumala, Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian, Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat, Jumat (2/10).

Selain itu, petugas Satpol pp juga diminta mencopot papan yang digunakan untuk menaikkan kendaraan ke atas jalan tersebut. Seluruh kendaraan langsung dihalau agar tidak parkir di jalan tersebut.

"Ke depannya juga kita akan lakukan pengawasan, agar kendaraan tidak lagi sembarang parkir di badan jalan termasuk di jalan ini yang akan segera difungsikan," katanya.

Ipul (32), salah seorang warga mengatakan, lokasi tersebut kerap dijadikan lahan parkir oleh salah satu ormas setempat. Pihaknya berharap jalan tersebut segera difungsikan agar tidak disalahgunakan oknum untuk mencari uang.

BERITA TERKAIT
Jalan Tanah Abang I Marak Parkir Liar

Jalan Tanah Abang I Marak Parkir Liar

Rabu, 16 September 2015 5792

Gaji Dinaikkan, Basuki Minta Pembuktian Harta Terbalik

Gaji Dinaikkan, Basuki Minta Pembuktian Harta Terbalik

Senin, 28 September 2015 4533

Terminal Bayangan Jalan Duri Raya Diminta Ditertibkan

Terminal Bayangan di Jl Duri Raya Menghambat Lalu Lintas

Senin, 21 September 2015 5225

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks