Kunjungan Wisatawan ke Pulau Seribu Normal

Senin, 28 September 2015 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 3436

Libur Panjang Jumlah Penumpang Stabil

(Foto: Suparni)

Jumlah kunjungan wisatawan ke Kepulauan Seribu selama liburan Idul Adha, tak mengalami lonjakan yang signifikan. Hal ini terpantau dari jumlah penumpang di beberapa dermaga yang biasa digunakan wisatawan mengunjungi Kepulauan Seribu.

Lonjakan terjadi pada saat Idul Adha saja di Pulau Untung Jawa yang me ncapai 2.400 wisatawan

Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Kabupaten Kepulauan Seribu, Marihot Marulitua mengatakan, di Dermaga Kali Adem, Marina Ancol dan Tanjung Pasir, jumlah penumpang di saat libur Idul Adha terbilang stabil.

"Malah, jika dibanding saat liburan Idul Fitri lalu, sangat jauh menurunnya," ujar Marihot, Senin (28/9).

Diungkapkan Marihot, di Dermaga Marina Ancol, pada Sabtu (26/9), penumpang yang menuju Pulau Tidung hanya 325 orang.

Berdasarkan data penumpang yang turun-naik dari pelabuhan keberangkatan dan kedatangan di masing-masing pulau, tercatat, pada hari Sabtu (26/9) lalu, wisatawan ke Pulau Tidung mencapai 1.780 orang, Pulau Harapan  1.155 orang, di Pulau Pari 1.199 orang.

"Lonjakan terjadi pada saat Idul Adha saja di Pulau Untung Jawa yang mencapai 2.400 wisatawan, selebihnya normal hanya mencapai 1.700 orang ke Pulau Tidung," tandas Marihot.

BERITA TERKAIT
 Idul Adha, Pulau Untung Jawa Ramai Dikunjungi Wisatawan

2.400 Wisatawan Serbu Pulau Untung Jawa

Jumat, 25 September 2015 3735

 Pulau Seribu Masuk Program Kawasan Strategis Pariwisata Nasional

Pulau Seribu Masuk Program Kawasan Strategis Pariwisata Nasional

Kamis, 24 September 2015 6812

kapal motor dishub

10 Kapal Dishub Segera Beroperasi

Kamis, 09 April 2015 3761

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307256

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks