Akhir September, DKI Groundbreaking Rusun Nelayan

Sabtu, 19 September 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Widodo Bogiarto 5232

Akhir September, DKI Groundbreaking Rusun Nelayan

(Foto: Ilustrasi)

Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta segera melakukan groundbreaking atau peletakan batu pertama pembangunan rumah susun (rusun) nelayan. Rencananya rusun tematik di Muara Angke, Jakarta Utara itu akan dibangun akhir September ini. Pembangunan rusun nelayan merupakan kewajiban pengembang PT Agung Podomoro dan PT Jakarta Propertindo. 

September ini kita akan mulai bangun, groundbreaking

Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI, Ika Lestari Aji mengatakan, rusun akan dibangun setinggi lima lantai dengan 660 unit. Rusun tersebut dikhususkan bagi nelayan yang berada disekitar kawasan Muara Angke. 

"September ini kita akan mulai bangun, groundbreaking," kata Ika, Sabtu (19/9).

Pembangunan ini merupakan salah satu program untuk penyediaan hunian bagi warga Jakarta. Lahan yang digunakan merupakan milik Pemprov DKI seluas 3 hektare. 

"Itu lahan kita, pengembang yang membangun karena kewajibannya. Itu PT Jakpro dan PT Agung Podomoro. Desainnya dari pengembang," ujar Ika. 

Ditargetkan pada 2016 mendatang rusun sudah rampung dan siap dihuni. Nantinya rusun akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk menunjang kegiatan nelayan, seperti tempat penjemuran ikan. Selain itu nelayan juga akan mendapatkan pelatihan untuk pemasaran hasil laut. 

"Tahun 2016 selesai. Itu lahan kosong punya Pemda. Di situ ada penjemuran ikan. Memenuhi kebutuhan mereka," terang Ika. 

Menurut Ika, pembangunan rusun nelayan ini akan dilakukan beberapa tahap. Karena jumlah nelayan yang akan ditampung cukup banyak. "660 unit itu tidak cukup, itu tahap pertama. Tahun ini ada basic desain rusun juga yang berdekatan dengan pelabuhan. Pelabuhan tidak hanya untuk jual ikan saja, ada UKM juga seharusnya," paparnya.

BERITA TERKAIT
Mulai Hari Ini Warga Rusun Gratis Naik Transjakarta

Penghuni Rusun Gratis Naik Transjakarta

Jumat, 18 September 2015 5201

Pembuatan Sumur Resapan di Rusun Dimulai Tahun Depan

2016, DKI Bangun Sumur Resapan di 16 Rusun

Senin, 14 September 2015 3598

Warga Rusunawa Tambora Antusias Ikut Sosialisasi Bahaya Kebakaran

Penghuni Rusun Antusias Ikuti Pelatihan Kebakaran

Jumat, 18 September 2015 2937

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307815

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks