Warga Jakut Diimbau Bikin Bank Sampah

Kamis, 17 September 2015 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Budhy Tristanto 3681

 Warga Jakut Diimbau Bikin Bank Sampah

(Foto: doc)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Utara mendorong warganya untuk membuat bank sampah sebanyak mungkin. Saat ini, baru ada 14 bank sampah yang tersebar di enam kecamatan dan 31 kelurahan di Jakut.

Ini bisa membentuk kedisplinan warga untuk membuang sampah pada tempatnya

Kepala Suku Dinas (Sudin) Kebersihan Jakarta Utara, Bondan Dyah Ekowati mengatakan, pembentukan bank sampah di Jakut sangat penting untuk menekan peningkatan kapasitas sampah yang setiap harinya mencapai 1.300 ton.

"Kita akan dorong warga untuk membuat bank sampah sebanyak-banyaknya. Ini bisa membentuk kedisplinan warga untuk membuang sampah pada tempatnya," ujar Bondan Dyah, Kamis (17/9). 

Bondan menjelaskan, pembentukan bank sampah dapat memberikan masukan bagi warga yang ada di sekitar lokasi. "Sampah yang ada di bank sampah dapat dipilah. Ada yang bisa dijual dan tidak. Nah yang dijual itu bisa jadi keuntungan buat warga," ucap Bondan.

Ditambahkan Bondan, idealnya jumlah bank sampah harus mencapai ratusan di Jakarta Utara. "Kalau bisa, setiap RW harus memiliki bank sampah," tandas Bondan.

BERITA TERKAIT
Bank Sampah Tingkatkan Kepedulian Warga

Bank Sampah Tingkatkan Kepedulian Warga

Selasa, 25 Agustus 2015 7798

Bank Sampah Terus Digiatkan Di Jakpus

Setoran Bank Sampah di Jakpus Terus Digiatkan

Selasa, 15 September 2015 6120

 Jakpus Miliki 96 Bank Sampah

Jakpus Miliki 96 Bank Sampah

Sabtu, 05 September 2015 5087

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469451

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 309119

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261369

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196927

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

Jumat, 08 Juli 2016 194713

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks