Jakut Siapkan 125 Petugas Pemeriksa Hewan Kurban

Kamis, 03 September 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 2938

Periksa Hewan Kurban, 125 Petugas Akan Disiapkan pemkot Jakut

(Foto: doc)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara menyiapkan sebanyak 125 petugas untuk melakukan pemeriksaan hewan kurban. Pemeriksaan dilakukan agar hewan layak dijadikan hewan kurban. 

Agar saat membeli hewan kurban, konsumen benar-benar terlindungi untuk pengecekannya tahun ini kami akan kerahkan sebanyak 125 petugas

Kepala Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Utara, Una Rusmana mengatakan, sesuai ketentuan hewan kurban yang layak harus dalam kondisi sehat, lincah, tidak pincang, tidak kurus, tidak buta atau sakit fatal dan cukup umur.

Agar saat membeli hewan kurban, konsumen benar-benar terlindungi untuk pengecekannya tahun ini kami akan kerahkan sebanyak 125 petugas,” ujar Una, Kamis (3/9).

Seluruh petugas yang terdiri dari Sudin KPKP, Dinas KPKP DKI Jakarta, PDHI, Dirjen Peternakan dan Mahasiswa tersebut akan disebar pada titik-titik pedagang hewan kurban.

“Tahun lalu hewan kurban yang kami periksa sebanyak 5.789 ekor. Dari jumlah tersebut sebanyak 80 ekor tidak layak untuk hewan kurban dan hewan tersebut diberi tanda silang di kepala,” tandas Una.

BERITA TERKAIT
Lurah Diminta Siapkan Lahan Berjualan Hewan Kurban

Lurah Diminta Siapkan Lahan Berjualan Hewan Kurban

Kamis, 03 September 2015 2619

Pemkot Jaktim Bagikan 500 Kantong Daging Kurban

Pemkot Jaktim Bagikan 500 Kantong Daging Kurban

Minggu, 05 Oktober 2014 3652

DKI Siapkan Obat Cegah Penularan Penyakit Hewan Kurban

DKI Siapkan Obat Cegah Penularan Penyakit Hewan Kurban

Rabu, 26 Agustus 2015 3015

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307814

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks