LSS 2015, Jaktim Optimis Raih Hasil Maksimal

Kamis, 03 September 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Widodo Bogiarto 3191

lomba sekolah sehat

(Foto: Istimewa)

Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Husein Murad mengaku optimis empat sekolah yang mewakil Jakarta Timur dalam Lomba Sekolah Sehat (LSS) 2015 tingkat DKI Jakarta, dapat meraih hasil maksimal.

Bila melihat kondisi satu tahun lalu, kondisi SMAN 36 saat ini sudah banyak perubahan

Pasalnya, sejak satu tahun lalu, pihaknya terus berbenah agar lingkungan sekolah di Jakarta Timur sesuai dengan kriteria LSS. Keempat sekolah yang berhak mewakili Jakarta Timur yaitu SMAN 36 Pulogadung, TK Global Islamic, SDN Kelapa Dua Wetan 01 Pagi dan SMPN 49 Kramatjati.

“Bila melihat kondisi satu tahun lalu, kondisi SMAN 36 saat ini sudah banyak perubahan,” kata Husein saat menerima Tim Penilai LSS 2015 di SMAN 36 Pulogadung, Kamis (3/9).

Perubahan yang dilakukan, menurut Husein, dimotori oleh Kepala SMAN 36, Adwiana Hardiyanti, guru dan siswa.

“Saat ini SMAN 36 menjadi sekolah yang membanggakan. Tercatat dari 134 SMA, baik negeri maupun swasta di Jakarta Timur, hanya sekolah ini yang siap maju lomba sekolah sehat,” ujar Husein.

Adwiana mengungkapkan, satu tahun lalu sekolah yang dipimpinnya kondisinya masih kurang baik. Namun berkat dukungan para guru dan siswa, perlahan sekolahnya berubah lebih baik.

“Banyak perubahan yang dilakukan, mulai dari kantin, toilet, taman, komposting sampah dan sarana dan prasarana lainnya,” kata Adwiana.

BERITA TERKAIT
Dua Sekolah Dinyatakan Siap Wakili Kepulauan Seribu Ikuti LSS 2015

Dua Sekolah Kepulauan Seribu Optimis Raih Juara LSS

Kamis, 03 September 2015 3105

Empat Sekolah Wakili Jakbar Ikut LSS Tingkat DKI

Empat Sekolah Wakili Jakbar Ikut LSS Tingkat DKI

Selasa, 01 September 2015 6047

Taman 4 Sekolah Ditata Untuk Lomba Sekolah Sehat

Jelang LSS 2015, Jakpus Percantik 4 Sekolah

Sabtu, 29 Agustus 2015 25172

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks