Izin Penjualan Daging di 6 Supermarket Jakpus Kadaluarsa

Kamis, 03 September 2015 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 3879

Enam Swalayan Tak Miliki Izin Terancam Ditutup

(Foto: Nurito)

Suku Dinas Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Pusat menemukan enam supermarket yang izin penjualan dagingnya kadaluarsa. Jika tidak langsung diurus perpanjangan izinnya, supermarket tersebut akan dilarang menjual daging.

Sudah diberikan surat teguran agar segera mengurus perizinan ke PTSP. Kita berikan kesempatan maksimal satu minggu

Kepala Suku Dinas Kelautan Perikanan dan Ketahanan Pangan Jakarta Pusat, Muljadi mengatakan, pihaknya telah melakukan pendataan perizinan penjualan daging di supermarket yang berada di wilayahnya. Dari 23 supermarket yang dilakukan pendataan, enam supermarket diantaranya kedapatan izin penjualan dagingnya kadaluarsa.

"Sudah kita lakukan pendataan, dan ada supermarket yang izin penjualan daging kadaluarsa. Rata-rata kadaluarsanya sudah 4 bulan," ujar Muljadi, Kamis (3/8).

Enam supermarket tersebut yakni Food Hall Grand Indonesia, Food Hall Plaza Indonesia, Food Hall Senayan City dan Papaya Supermarket. Keempat lokasi tersebut berada di Kecamatan Tanah Abang. "Kemudian Carrefour Cempaka Putih dan Indo Grosir Kemayoran," katanya.

Menurut Muljadi, pihaknya sudah memberikan teguran kepada pengelola supermarket. "Sudah diberikan surat teguran agar segera mengurus perizinan ke PTSP. Kita berikan kesempatan maksimal satu minggu," ucapnya.

Jika dalam waktu satu minggu belum mengantongi izin, lanjut Muljadi, pihak Sudin KPKP Jakarta Pusat tidak segan-segan memberikan sanksi tegas. "Kita akan kita berikan sanksi tegas jika mangkir perpanjangnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
12 Kilogram Daging Busuk Kembali Diamankan Petugas

12 Kilogram Daging Busuk Kembali Diamankan Petugas

Rabu, 02 September 2015 5901

6 Kg Daging Busuk Disita dari Supermarket di Jakpus

6 Kg Daging Busuk Disita dari Supermarket di Jakpus

Rabu, 02 September 2015 4798

Produk Mamin Kemasan di Jaktim Aman Dikonsumsi

Produk Kemasan di Jaktim Aman Dikonsumsi

Selasa, 07 Juli 2015 3849

Vaksinasi Rabies di Jakpus Lampaui Target

Vaksinasi Rabies di Jakpus Lampaui Target

Jumat, 05 Desember 2014 5265

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307799

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284356

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196601

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks