Senin, 31 Agustus 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Widodo Bogiarto 2623
(Foto: doc)
Untuk mengurangi tumpukan sampah di jalan-jalan, Suku Dinas Kebersihan Jakarta Selatan akan menempatkan kontainer sampah di Jalan Wijaya II, Kelurahan Melawai, Kebayoran Baru. Kontainer tersebut akan berfungsi menjadi tempat pembuangan sampah sementara (TPS).
Kepala Suku Dinas Kebersihan Jakarta Selatan, Budi Mulyanto mengatakan, pihaknya belum bisa memberikan kontainer dalam waktu dekat ini. Sebab saat ini pengadaan kontainer masih dalam proses lelang.
"Kami sudah ajukan kontainer tahun ini, namun saat ini masih dalam proses lelang," kata Budi, Senin (31/8).
Budi menjelaskan, pihaknya memperkirakan proses lelang tersebut akan menghabiskan waktu dua hingga tiga bulan mendatang. "Khusus Kelurahan Melawai, kami siapkan satu kontainer," ujarnya.