Penataan Taman di Jaktim Terkendala Minimnya CSR

Kamis, 27 Agustus 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Widodo Bogiarto 2975

Penataan Taman di Jaktim Terkendala Minimnya CSR

(Foto: Ilustrasi)

Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Timur, Mimi Rahmiati mengeluhkan minimnya partisipasi perusahaan dalam memenuhi tanggungjawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR).

Penataan serta perbaikan dilakukan bertahap, karena di Jakarta Timur tidak ada perusahaan besar yang mau memberikan program CSR

Akibatnya minimnya partisipasi CSR tersebut, kata Mimi, membuat pihaknya terhambat untuk melakukan penataan serta perbaikan sejumlah taman atau ruang terbuka hijau (RTH) yang rusak.

"Penataan serta perbaikan dilakukan bertahap, karena di Jakarta Timur tidak ada perusahaan besar yang mau memberikan program CSR. Sehingga perkembangan penataan taman di wilayah kami agak terhambat," kata Mimi, Kamis (27/8).

Mimi mengaku akan terus berupaya menggandeng perusahaan yang bersedia menyediakan dana CSR untuk pembangunan serta penataan taman. Saat ini untuk sementara pihaknya fokus memperbaiki taman dengan tingkat kerusakan kecil.

"Kalau yang masih bisa dilakukan dengan anggaran yang mencukupi bisa dilaksanakan tahun ini. Sedangkan yang kerusakannya tinggi, bisa direncanakan pembangunannya tahun depan," ungkap Mimi.

Mimi menambahkan, tahun ini ada sejumlah taman yang akan dibenahi dan dalam proses lelang. Antara lain Taman Barkah, Taman Cornel Simanjuntak, Taman Perhubungan, Taman Kasia dan Jalur Sumarno.

BERITA TERKAIT
50 Pohon Kamboja Akan Hijaukan Rusun Jatinegara Barat

50 Pohon Kamboja Percantik Rusun Jatinegara Barat

Kamis, 27 Agustus 2015 2426

10 Taman di Jaktim Siap Refungsi

10 Taman di Jaktim Siap Refungsi

Rabu, 26 Agustus 2015 5730

Green Wall Percantik RPTRA Cililitan

Green Wall Percantik RPTRA Cililitan

Kamis, 20 Agustus 2015 6615

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks