Pemkot Jaktim Kebut Penataan PKL di KBT

Selasa, 25 Agustus 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 5183

Pemkot Jaktim Kebut Penataan PKL di KBT

(Foto: doc)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Timur akan melakukan penataan pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Kanal Banjir Timur (KBT). Tata lokasi dan penarikan retribusi autodebet sedang dirancang untuk PKL.

Ditata agar lebih teratur, nyaman bagi yang berbelanja, berdagang, dan lingkungan rapi

"Kita sudah cek lapangan dan sudah beberapa kali juga dirapatkan. Sudin Koperasi, Usaha, Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) sedang membuat desain model tempat berdagang," kata Husein Murad, Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Selasa (25/8).

Menurut Husein, penataan PKL bertujuan agar pedagang dan pembeli lebih teratur. Sehingga tidak mengganggu kenyamanan pengendara yang melintas di kawasan itu. "Ditata agar lebih teratur, nyaman bagi yang berbelanja, berdagang, dan lingkungan rapi. Kita rencanakan mereka untuk disiapkan tempat bernaung," ucapnya.

Saat ini, lanjut Husein, tim dari Pemkot Jakarta Timur sedang menggodok rencana tersebut. Dan kemungkinan bukan merupakan tempat yang permanen. "Ini yang lagi didesain, tenda mobile dan bisa dilipat," kata Husein.

Husein mengatakan, jika sudah ada penataan yang baik baru pihak Pemkot Jakarta Timur bisa menarik retribusi dengan sistem autodebet Bank DKI. "Mereka harus dipikirkan dari sisi kebersihan, selain disediakan tempat sampah, diperlukan air bersih untuk cuci gelas dan piring. Targetnya tiga bulan harus sudah tertata," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PKL Kebayoran Lama Akan Didata Untuk Dibuatkan Hanggar

PKL Kebayoran Lama Akan Didata Untuk Dibuatkan Hanggar

Minggu, 23 Agustus 2015 2982

 Puluhan Satpol PP Tambora Amankan Kawasan Pasar Pagi

Pasca Relokasi, Satpol PP Bersiaga di Pasar Pagi

Selasa, 25 Agustus 2015 6105

Kecamatan Taman Sari Gelar Safari Simpatik PKL

Kecamatan Taman Sari Gelar Safari Simpatik PKL

Senin, 24 Agustus 2015 5136

20 Pasar Lokasi Binaan DKI Akan Ditata Ulang

20 Lokbin di DKI akan Ditata Ulang

Selasa, 25 Agustus 2015 6612

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307791

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks