Cuaca Berawan Dominasi Jakarta Hari Ini

Jumat, 04 Juli 2025 Reporter: Dessy Suciati Editor: Erikyanri Maulana 167

Cuaca berawan 04072025

(Foto: doc)

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca cerah berawan hingga hujan dengan intensitas ringan terjadi di Jakarta sepanjang hari ini, Jumat (4/7).

"Suhu udara hari ini berkisar 23 sampai 30 derajat celsius,"

Dikutip dari laman resmi BMKG, pada pagi hari hujan dengan intensitas ringan mengguyur Kepulauan Seribu. Sementara cuaca cerah berawan menaungi Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur.

Pada siang hari cuaca berawan menaungi Kepulauan Seribu. Sedangkan cuaca cerah di Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur.

Pada sore hari cuaca berawan diprakirakan terjadi di Kepulauan Seribu, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur.

BMKG memprakirakan cuaca berawan pada malam hari di Kepulauan Seribu. Sementara cuaca cerah di Jakarta Pusat dan Jakarta Barat. Sedangkan petir diperkirakan terjadi di Jakarta Utara. Di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur cuaca diperkirakan cerah berawan.

Suhu udara hari ini berkisar 23 sampai 30 derajat celsius dengan kelembapan udara antara 61 hingga 97 persen.

BERITA TERKAIT
Tim Penilai Proklim Jakpus Sambangi Dua RW di Johar Baru

Tim Penilai Proklim Jakpus Sambangi Dua RW di Johar Baru

Kamis, 03 Juli 2025 150

Kelurahan Susukan Optimis Juarai Lomba Hatinya PKK Tingkat Kota

Kelurahan Susukan Optimistis Juarai Lomba Hatinya PKK Tingkat Kota

Kamis, 03 Juli 2025 381

195 Pelamar PPSU Pademangan Timur Ikuti Tes Lapangan

195 Pelamar Pasukan Oranye Kelurahan Pademangan Timur Jalani Tes Praktik

Rabu, 02 Juli 2025 339

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469340

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308870

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284607

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261276

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196851

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks