Sudin SDA Jakarta Timur Bangun 12 Saluran Air Baru Tahun Ini

Kamis, 24 April 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 238

Sudin SDA Akan Bangun 12 Saluran Air Baru

(Foto: Istimewa)

Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Timur akan membangun saluran air baru di 12 lokasi sebagai upaya mencegah terjadinya genangan maupun banjir.

"Kita harapkan pada awal Mei pengerjaan sudah dapat dimulai"

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Jakarta Timur, Fauzi mengatakan, pembangunan saluran air tahap kedua tahun 2025 ini sudah disosialisasikan dengan melibatkan para lurah, camat, dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

"Pembangunan saluran air ini merupakan usulan dari masyarakat melalui Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tahun lalu," ujarnya, Kamis (25/4).

Ia berharap, melalui sosialisasi yang sudah dilakukan akan membuat seluruh tahapan pengerjaan berjalan lancar dan tepat waktu.

"Warga harus diberikan pemahaman bahwa pembanguan saluran air ini untuk kepentingan masyarakat luas agar tidak ada genangan maupun banjir," terangnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Pembangunan Sudin SDA Jakarta Timur, Tengku Saugi Zikri menjelaskan, lokasi pembangunan saluran air baru di antaranya akan dilaksanakan di Jalan Makam, RW 03, Kelurahan Cibubur sepanjang 382 meter; dan Jalan Hanapi, Kelurahan Pondok Bambu sepanjang 607 meter.

"Saat ini pemenang lelang melalui sistem e-Katalog sudah ada. Pekan depan sudah bisa tanda tangan kontrak dan kita harapkan pada awal Mei pengerjaan sudah dapat dimulai," ungkapnya.

Ia menambahkan, tahun ini Sudin SDA Jakarta Timur juga akan merevitalisasi dua pintu air dan dua waduk agar pencegahan genangan dan banjir semakin optimal.

"Semoga ke depan di Jakarta Timur tidak ada lagi genangan dan banjir, baik yang disebabkan hujan deras lokal maupun banjir kiriman dari hulu," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dewan Tinjau Rumah Pompa Cipa Makasar

Komisi D DPRD Tinjau Rumah Pompa Cipa Kebon Pala

Selasa, 21 Januari 2025 620

56 Saluran Air Berhasil Dibangun Baru di Jaktim

56 Saluran Air Baru Dibangun di Jaktim Selama 2024

Kamis, 09 Januari 2025 754

Atasi Banjir/Genangan, SDA Jaktim Bangun Sembilan Pintu Air

SDA Jaktim Bangun Sembilan Pintu Air Selama 2024

Kamis, 02 Januari 2025 847

embung pekayon

Ini Fasilitas Menarik di Embung Pekayon

Jumat, 27 Desember 2024 2122

Pembangunan Saluran Air Sistem Jacking di Cibubur Rampung

Pembangunan Saluran Air Sistem Jacking di Cibubur Rampung

Senin, 09 Desember 2024 2582

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469083

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308034

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284385

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261021

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196636

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks