Rano Rutin Naik Transjakarta ke Kantor Tiap Senin

Senin, 21 April 2025 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 247

Pram : Pak Wagub Setiap Senin Gunakan Transportasi Publik

(Foto: Reza Pratama Putra)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, setiap Senin berangkat ke Balai Kota menggunakan sarana transportasi umum MRT dan Transjakarta dari tempat tinggalnya.

"Saya upayakan naik MRT. Kecuali kalau ada agenda pagi di luar Balai Kota,"

Menurut Wagub Rano, kondisi transportasi publik di Jakarta saat ini sudah baik dan sangat nyaman.

"Kalau Senin, saya upayakan  naik MRT. Kecuali kalau ada agenda pagi di luar Balai Kota," ucapnya, Senin (21/4).

Untuk mencapai Balai Kota dari kawasan tempat tinggalnya, jelas Rano, dirinya menggunakan MRT dari Stasiun Lebak Bulus hingga Bunderan HI, dilanjutkan dengan Transjakarta menuju Balai Kota DKI Jakarta.

Kebiasaan Wagub Rano menggunakan transportasi umum sepekan sekali setiap Senin ini, diakui Gubernur Pramono Anung.

"Pak Wagub secara rutin setiap Senin selalu menggunakan transportasi umum. Kalau saya kan sudah tinggal di rumah dinas sehingga dekat, jadi tidak perlu transportasi umum," ungkapnya.

Senada dengan Rano, Gubernur Pram pun menilai saat ini kondisi transportasi umum seperti MRT, LRT dan Transjakarta sudah cukup baik.

Hal itu dibuktikannya setelah berulang kali menggunakan berbagai moda transportasi publik yang ada di Jakarta. Sepeti yang dilakoninya hari ini bersama Wagub Rano

Selain menyambut hari Kartini, menurut Pram, dirinya dan Wagub Rano ingin mengkampanyekan agar masyarakat beralih dari kendaraan pribadi ke kendaraan umum untuk aktivitas sehari-hari

"Kemacetan itu bisa diatasi kalau masyarakat yang dulunya menggunakan transportasi pribadi, bersedia ke transportasi umum," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Mas Pram Ingin Jakarta jadi Destinasi Olahraga Internasional

Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

Sabtu, 19 April 2025 1655

Layanan Transportasi Umum Jakarta Digratiskan pada Hari Angkutan Nasional

Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum pada 24 April 2025

Jumat, 18 April 2025 1131

 Wagub Rano: Pengentasan Kemiskinan Ekstrem dan Stunting Perlu Pendekatan Spesifik

Rano: Pengentasan Kemiskinan Ekstrem dan Stunting Perlu Pendekatan Spesifik

Kamis, 17 April 2025 409

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469073

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307957

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284380

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261013

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196627

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks