Senin, 14 April 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 295
(Foto: Tiyo Surya Sakti)
Penataan kawasan unggulan Triwulan I di Jalan Radio IV, RT 04/04, Kelurahan Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sudah terselesaikan.
"Lebih bersih dan rapi"
Kepala Seksi Ekonomi Pembangunan Kelurahan Kramat Pela, Titi Muryati mengatakan, sebelum dilakukan penataan, kawasan ini merupakan lahan kosong tidak terawat dan terlihat kumuh. Lokasi ini juga dijadikan tempat parkir liar.
"Kita lakukan penataan ini juga atas usulan dari pengurus lingkungan yang menginginkan kawasan permukimannya lebih bersih dan rapi," ujarnya, Senin (14/4).
Titi menjelaskan, dalam penataan kawasan seluas 150 meter persegi yang dikerjakan delapan personel Pasukan Oranye setempat tersebut mengedepankan konsep taman hijau dengan pedest
rian bagus dan kawasan yang bersih.Untuk merealisasikan itu semua, imbuh Titi, pihaknya juga turut bekerjasama dengan Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan yang melakukan perapian trotoar.
Kemudian, Suku Dinas Lingkungan Hidup menyediakan tempat sampah, serta Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan untuk pengadaan tanaman, serta unsur lainnnya.
"Semoga warga juga dapat berkontribusi yang sudah kita tata ini untuk dirawat dan dipertahankan keindahan dan keasriannya," harapnya.
Sementara itu, salah seorang warga setempat, Danang (36) mengapresiasi penataan kawasan tersebut. Sebab, lahan yang sebelumnya terlihat semrawut, saat ini menjadi kawasan yang enak dipandang dan tertata.
"Semoga kawasan lainnya di wilayah kami yang masih belum rapi juga bisa ditata di kemudian hari," tandasnya.