Senin, 14 April 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 550
(Foto: Nurito)
Sebanyak 2.418 orang penumpang bus antar kota antar provinsi (AKAP) tiba di Terminal Terpadu Pulo Gebang, Jakarta Timur. Kondisi ini mencerminkan masih terjadinya arus balik di Terminal Terpadu Pulo Gebang.
"Masih sangat tinggi dibandingkan hari biasa"
Komandan Regu Terminal Terpadu Pulo Gebang, Badman Harahap mengatakan, sebanyak 2.418 pengguna jasa bus AKAP tersebut tercatat tiba sejak pukul 00.01 hingga pukul 11.00 WIB hari ini.
"Mereka menggunakan 412 bus AKAP. Jumlah kedatangan ini masih sangat tinggi dibandingkan hari biasa.
Sebab, rata-rata di hari biasa itu hanya sekitar 1.000 sampai 1.500 penumpang dengan 250 armada," ujarnya, Senin (14/4).Badan menjelaskan, secara kumulatif, jumlah kedatangan penumpang sejak Sabtu (12/4) hingga hari ini pukul 11.00 WIB mencapai 8.991.
"Ribuan penumpang itu menggunakan 1.199 bus AKAP," terangnya.
Ia menambahkan, untuk jumlah keberangkatan dalam periode yang sama sebanyak 3.432 penumpang menggunakan 557 armada.
"Kalau untuk keberangkatan hari ini mulai pukul 00.01 sampai 11.00 berjumlah 405 penumpang menggunakan 79 bus AKAP," tandasnya.