Pemprov DKI Matangkan Rencana Aktivasi Taman 24 Jam

Sabtu, 05 April 2025 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 720

Wagub Rano Wacanakan Aktivasi Taman 24 Jam Direalisasi Juni

(Foto: Mochamad Tresna Suheryanto)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus mematangkan wacana aktivasi taman di malam hari. Ditargetkan, rencana ini akan direalisasikan saat perayaan HUT ke-498 Jakarta pada 22 Juni 2025 mendatang.

"Kemungkinan titik awal di HUT Jakarta, sekarang masih persiapan,"

Hal ini diutarakan Wakil Gubernur (Wagub) DKI Kakarta, Rano Karno saat menghadiri acara Lebaran di Jakarta di kawasan Monas,  Sabtu (5/4) 

"Kemungkinan titik awal di HUT Jakarta, sekarang masih persiapan," kata Rano.

Menurut Rano, jumlah taman di Jakarta keseluruhannya lebih dari 500 lokasi. Namun, aktivasi taman beroperasi hingga malam mempertimbangkan luasan dan letaknya agar ke depan tidak mengganggu kawasan permukiman.

Disebutkan Rano, ada 10 taman yang akan dioperasikan hingga malam hari. Dari 10 taman ini, enam di antaranya akan beroperasi hingga 24 jam. Sisanya akan aktif sampai pukul 22.00, seperti Eco Park Tebet yang letaknya berdekatan dengan kawasan permukiman penduduk.

"Ini merupakan salah satu  upaya kita meningkatkan UMKM," ujar Rano.

Diungkapkan Rano, beberapa persiapan yang sedang dilakukan antara.lain, pemasangan CCTV untuk pengamanan serta lokasi bagi pelaku UMKM berjualan.

"Terhadap pelaku UMKM yang berminat, nantinya akan dikenakan tarif retribusi sesuai aturan berlaku," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Taman Gorontalo Siap Beroperasi 24 Jam

Taman Gorontalo Siap Dibuka 24 Jam

Selasa, 11 Februari 2025 744

 Taman Menteng dan Lapangan Banteng akan Dioperasionalkan 24 Jam

Taman Menteng dan Lapangan Banteng akan Beroperasi 24 Jam

Rabu, 05 Februari 2025 843

Safari Ramadan di Kemayoran, Wagub Rano Romantisme Masa Kecil

Wagub Ingatkan Warga Waspadai Penyebaran DBD

Kamis, 13 Maret 2025 706

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307903

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks