100 Anak Ikuti Ngabuburead di RPTRA Citra Permata

Jumat, 21 Maret 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 378

Sudin Pusip, Jaktim, Ngabuburead, RPTRA Citra Permata

(Foto: Nurito)

Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Pusip) Kota Jakarta Timur menggelar kegiatan "Ngabuburead" di RPTRA Citra Permata, Rawa Bunga, Jatinegara, Jumat (21/3). Kegiatan ini diikuti 100 anak usia sekolah dasar (SD).

"Mengajak anak gemar membaca"

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Suku Dinas Pusip Jakarta Timur, Imam Mulatip mengatakan, acara ini bertujuan mengajak anak-anak usia SD agar gemar membaca.

"Mereka kita ajak membaca buku bersama di perpustakaan yang ada di RPTRA," ujarnya, Jumat (21/3).

Ia berharap, melalui penanaman gemar membaca sejak usia dini, literasi masyarakat di Jakarta akan semakin baik.

"Agar semakin menarik, dalam kegiatan ini kami menghadirkan pendongeng profesional dengan materi mengajak anak gemar membaca buku dan mau berpuasa di bulan Ramadan," terangnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Perpustakaan Suku Dinas Pusip Jakarta Timur, Fauziyah menambahkan, "Ngabuburead" di RPTRA Citra Permata turut menghadirkan Ustadz Hasyim Firdaus untuk memberikan tausiyah.

"Ada juga games, penampilan baca puisi, dan diakhiri dengan buka puasa bersama. Sebelum pulang peserta kegiatan diberikan buku bacaan gratis," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Puasa, Pengunjung Perpustakaan di Sudin Pusip Jaktim Tetap Ramai

Pengunjung Perpustakaan Sudin Pusip Jaktim Tetap Ramai Saat Ramadan

Jumat, 21 Maret 2025 316

60 Anak Sambangi Perpustakaan Kantor Sudin Pusip Jaktim Saat Ramadan

60 Anak Sambangi Perpustakaan Kantor Sudin Pusip Jaktim Saat Ramadan

Kamis, 21 Maret 2024 8674

Ini Pemenang Lomba Mendongeng Bersama @layananjakarta

Ini Pemenang Lomba Mendongeng Bersama @layananjakarta

Senin, 11 November 2024 667

Dinas Pendidikan - Gliter Jak Gelar Seminar Literasi

Disdik-Gliter Jak Gelar Seminar Literasi Jakarta menuju Kota Global yang Berbudaya

Minggu, 23 Februari 2025 1003

835 Warga Jakpus Berpatisipasi di Baca Jakarta Tahap 1 2025

835 Warga Jakpus Berpartisipasi di Baca Jakarta Tahap 1 2025

Selasa, 25 Februari 2025 533

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468993

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307707

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284324

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260938

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196572

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks