Jakpro Pastikan Situasi di Area P42 Proyek LRT Jakarta Fase 1B Terkendali

Rabu, 12 Maret 2025 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 474

Jakpro Pastikan Situasi di Area P42 Proyek LRT Jakarta Fase 1B Terkendali

(Foto: Istimewa)

PT Jakarta Propertindo (Perseroda) atau Jakpro memastikan situasi P42 Proyek LRT Jakarta Fase 1B Velodrome–Manggarai telah sepenuhnya terkendali, usai terjadinya kebakaran di lokasi tersebut pada Selasa (11/3) sekitar pukul 20.00 WIB.

"menentukan penyebab pasti kebakaran,"

Perusahaan juga memastikan tidak  ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Peristiwa yang terjadi ditangani dengan cepat oleh tim pemadam kebakaran yang segera tiba di lokasi. Dalam waktu 25 menit, tepatnya pada pukul 20.25 WIB, api berhasil dipadamkan. Sebagai langkah pencegahan lebih lanjut, dilakukan penyemprotan dan pembersihan area terdampak untuk memastikan keamanan lingkungan sekitar.

“Pada pukul 20.33 WIB, jalur telah dapat digunakan kembali oleh kendaraan,” ujar Yeni Widayanti, Plt VP Corporate Secretary PT Jakarta Propertindo (Perseroda), Rabu (12/3).

Ia mengatakan, sebagai tindak lanjut, Jakpro telah meminta Tim QHSE Waskita-Nindya-LRS KSO Proyek LRT Jakarta Fase 1B bekerja sama dengan pihak terkait akan melakukan investigasi serta evaluasi menyeluruh terhadap penerapan kaidah Health, Safety and Environment (HSE) di lokasi proyek.

“Langkah ini bertujuan menentukan penyebab pasti kebakaran dan mengambil langkah-langkah preventif agar insiden serupa tidak terulang di masa mendatang,” kata Yeni.

Ia menambahkan, PT Jakarta Propertindo (Perseroda) senantiasa mengutamakan keselamatan dalam setiap kegiatan operasionalnya dan berkomitmen untuk terus meningkatkan prosedur keamanan guna memastikan kelancaran pelaksanaan proyek.

“Perusahaan juga mengapresiasi respons cepat dari tim pemadam kebakaran dan semua pihak yang terlibat dalam penanganan insiden ini,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemprov DKI, Transportasi, Publik, gratis, MRT, transjakarta

Pemprov DKI Gratiskan Layanan Transportasi untuk 15 Golongan, Berikut Rinciannya

Rabu, 26 Februari 2025 1768

Progres, Pembangunan, LRT Jakarta, Fase 1B

Progres Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Capai 47,13 Persen

Jumat, 14 Februari 2025 1168

Konstruksi Stasiun LRT Jakarta Manggarai Dimulai

Konstruksi Stasiun LRT Jakarta Manggarai Dimulai

Senin, 27 Januari 2025 968

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468982

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307691

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284311

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260918

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196557

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks