Penyintas Genangan di Kembangan Selatan Diberi Layanan Jemput Bola

Kamis, 06 Maret 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 294

Layanan Adminduk Bagi Penyintas Genangan di Kembangan Selatan Diintensifkan

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Satuan Pelaksana Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (Satpel PM-PTSP) bersama Satpel Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kelurahan Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat, memberikan layanan jemput bola bagi penyintas genangan.

"Memberikan kemudahan kepada warga penyintas genangan"

Kepala Satuan Pelaksana PM-PTSP Kelurahan Kembangan Selatan, Esti Pudjiastuti mengatakan, layanan ini diberikan kepada warga yang dokumennya hilang atau rusak akibat terjadinya genangan, khususnya di warga RW 09 dan RW 03.

"Layanan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah untuk memberikan kemudahan kepada warga penyintas genangan secara efektif dan efisien," ujarnya, Kamis (6/3). 

Esti menuturkan, layanan yang diberikan Satpel PM-PTSP antara lain, Izin Penggunaan Tanah Makam (IPTM) dan Nomor Induk Berusaha (NIB).

"Layanan dibuka hingga pukul 15.00 WIB di Pos Sekretariat RW 09 dan RW 03 Kembangan Selatan," terangnya.

Sementara itu, Kepala Satpel Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kembangan Selatan, Lisa Anggraini menambahkan, pihaknya memberikan layanan pencetakan KTP-elektronik, Kartu Identitas Anak (KIA), Akta Kelahiran, Akta Kematian, dan Kartu Keluarga (KK). 

"Alhamdulillah warga sangat antusias, tentunya harapan kami layanan ini memberikan manfaat besar untuk mereka," ungkapnya.

Ia mengimbau, bagi warga yang tidak bisa hadir ke layanan jemput bola ini, nantinya bisa langsung menyambangi kantor kelurahan setempat, kecamatan maupun kota untuk mengurus administrasi kependudukan (Adminduk)

Untuk diketahui, ada tiga RW di wilayah Kelurahan Kembangan Selatan yang sebelumnya tergenang yakni, RW 01, RW 03 dan 09.

Sebanyak 300 Kepala Keluarga (KK) terdampak genangan yang dipicu luapan Kali Pesanggrahan tersebut. 

BERITA TERKAIT
 66 Pelajar Nikmati Layanan Adminduk di Markas PMI Jaksel

Puluhan Pelajar Manfaatkan Layanan Adminduk di Markas PMI Jaksel

Rabu, 08 Januari 2025 558

 Penanganan Genangan di Pulau Pari Ditargetkan Tuntas Hari Ini

Penanganan Genangan di Pulau Pari Ditargetkan Tuntas Hari Ini

Kamis, 06 Maret 2025 402

 861 Satgas SDA Dikerahkan berrsihkan Sampah dan Lumpur Pasca Genangan

861 Pasukan Biru Bersihkan Lumpur Sisa Genangan di Jaktim

Rabu, 05 Maret 2025 303

Komisi D DKI Apresiasi Upaya Dinas SDA Atasi Banjir

Komisi D DPRD DKI Apresiasi Upaya Dinas SDA Atasi Banjir

Kamis, 06 Maret 2025 312

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468920

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307636

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284265

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282884

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260854

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks