Kebakaran Dua Lokasi Berbeda di Jakbar Berhasil Dipadamkan

Rabu, 05 Maret 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 626

Dua Kebakaran Warteg dan Gereja di Jakbar Berhasil Dipadamkan

(Foto: Istimewa)

Personel Suku Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat berhasil memadamkan kebakaran yang terjadi di dua lokasi berbeda.

"Diduga akibat korsleting listrik"

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Barat, Syamsul Huda mengatakan, kebakaran pertama terjadi di warung tegal (Warteg), Jalan Mangga 24, RT 09/04, Kelurahan Duri Kepa, Kecamatan Kebon Jeruk

"Laporan terjadinya kebakaran diterima pada pukul 13.58. Sebanyak sembilan unit mobil pemadam dengan kekuatan 45 personel langsung dikerahkan ke lokasi," ujarnya, Rabu (5/3).

Huda menjelaskan, untuk kebakaran kedua terjadi di Gereja HKBP di Jalan Pasar Timbul, Kapuk Sawah, RT 20/16, Kelurahan Kapuk, Kecamatan Cengkareng pada pukul 14.11 WIB.

"Usai menerima laporan terjadinya kebakaran, kami langsung luncurkan lima unit mobil pemadam dengan 25 personel ke lokasi," terangnya.

Ia menambahkan, proses pemadaman kebakaran di dua lokasi tersebut berlangsung kurang dari satu jam.

"Kebakaran di dua lokasi itu diduga dipicu korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa maupun luka," ungkapnya.

Sementara itu, salah satu warga, Baskoro (42) menuturkan, kejadian kebakaran di Gereja HKBP diketahui setelah adanya kuli bangunan yang sedang merenovasi gereja berteriak karena melihat kobaran api.

"Petugas cepat datang, api dapat dipadamkan dengan segera dan tidak sampai merambat ke bangunan lainnya," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Kebakaran Kapal di Pelabuhan Sunda Kelapa

80 Personel Berhasil Tangani Kebakaran Kapal di Pelabuhan Sunda Kelapa

Senin, 03 Maret 2025 396

Bantu Evakuasi Penyintas Genangan, Gulkarmat Jaktim Kerahkan 70 Personil

70 Personel Gulkarmat Jaktim Bantu Evakuasi Warga

Selasa, 04 Maret 2025 442

Ular Sanca Liar di Kebagusan Berhasil Dievakuasi

Ular Sanca Liar di Kebagusan Berhasil Dievakuasi

Senin, 03 Maret 2025 616

Kebakaran di Pondok Bambu Berhasil Dipadamkan Petugas

80 Personel Gulkarmat Berhasil Padamkan Kebakaran di Pondok Bambu

Sabtu, 01 Maret 2025 857

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307902

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260999

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks