Kebakaran Rumah Kos di Jalan Poncol Raya Berhasil Dipadamkan

Jumat, 14 Februari 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 1561

19 Unit Mobil Damkar Atasi Kebakaran di Jalan Poncol Jaya

(Foto: Istimewa)

Personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan berhasil menaklukkan kobaran api yang membakar rumah kos di

di Jalan Poncol Jaya, RW 04, Kelurahan Kuningan Barat, Kecamatan Mampang Prapatan.

"Diduga dipicu terjadinya korsleting di salah satu kamar kos"

Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Selatan, Syamsul Huda mengatakan, informasi terjadinya kebakaran di wilayah padat penduduk tersebut diterima pada pukul 11.03 WIB. 

"Mendapatkan informasi api sudah membesar, kami langsung meluncurkan 19 mobil pemadam dengan 67 personel ke lokasi," ujarnya, Jumat (14/2). 

Huda menjelaskan, sesampainya di lokasi, pihaknya melakukan proses pemadaman dengan tepat dan cepat. Sehingga, pada pukul 11.49 WIB api dapat dilokalisir dan pada pukul 12.38 WIB sudah memasuki tahap pendinginan.

"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran ini, api diduga dipicu terjadinya korsleting di salah satu kamar kos," terangnya.

Sementara itu, Komandan Pleton BPBD Jakarta Selatan, Nur menuturkan, berdasarkan keterangan saksi di lapangan, api tiba-tiba membesar dari lantai dua kosan yang sedang ditinggal penghuninya. 

Saat ini, imbuh Nur, pemilik dan penghuni kos difasilitasi lokasi pengungsian di Balai Warga RW 04 untuk mendapatkan bantuan sementara. 

"Kami terus melakukan koordinasi dengan pengurus lingkungan dan pemerintah setempat terkait bantuan yang akan kita salurkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
17 Mobil Pemadam Kebakaran Atasi Kebakaran Rumah di Jalan Deplu Raya

Kebakaran Rumah di Jalan Deplu Raya Berhasil Dipadamkan

Kamis, 13 Februari 2025 734

Korsleting Diduga Jadi Pemicu Kebakaran Kapal Nelayan

Korsleting Listrik Diduga Jadi Pemicu Kebakaran KM Elang Jaya

Rabu, 12 Februari 2025 626

 Dua Kapal Terbakar di Ancol Berhasil Dipadamkan

Kebakaran Dua Kapal Nelayan di Dermaga 20 Marina Berhasil Dipadamkan

Minggu, 09 Februari 2025 592

 62 Personil Gulkarmat Behasil Memadamkan Kebakaran Kantor Kementerian ATR/BPN

62 Personel Gulkarmat Berhasil Padamkan Kebakaran Kantor Kementerian ATR/BPN

Minggu, 09 Februari 2025 412

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468982

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307691

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284312

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260918

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196558

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks